Sejarah Panjang di Balik Pembangunan Tugu Injil Ferdinan Momot di Sorong Selatan

- 13 Februari 2021, 11:27 WIB
Tugu Inji Ferdinan Momot di Arsoi, Kampung Kayabo, Distrik Saifi, Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat.
Tugu Inji Ferdinan Momot di Arsoi, Kampung Kayabo, Distrik Saifi, Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat. /PORTAL PAPUA/Rafael

PORTAL PAPUA - Pembangunan Tugu Injil Ferdinan Momot di Arsoi, Kampung Kayabo, Distrik Saifi, Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat, merupakan tanggung jawab mereka yang menjadi keturunan dari Guru Injil yang bernama Ferdinan Momot, yang tersebar di wilayah Teminabuan dan wilayah lainnya. Pembangunan tersebut dikabarkan tidak terlepas dari sejarah panjang masuknya Injil ke wilayah Kabupaten Sorong Selatan.

Rencana pembangunan tugu tersebut sesuai kesepakatan bersama pada tanggal 3 Januari 2020.  Bahwa pihak keluarga (keturunan) dibebankan dengan biaya per keluarga sebesar 20 juta rupiah. 

"Besaran sumbangan biaya tersebut sebelumnya telah disepakati bersama para pengurus yang diketuai oleh Samuel Momot, Fransiskus Bleskadit sebagai sekretaris dan Orpa Momot sebagai bendahara," tutur Ketua Pembangunan Tugu Injil Ferdinan Momot, Samuel Momot.

Baca Juga: 10 Kumpulan Ucapan Valentine Day Terpopuler, Cocok untuk Sampaikan Kasih Sayang ke Pasangan

Dikatakannya, Tugu Injil tersebut dibangun selama satu bulan yakni pada tanggal 6 Juni 2020 hingga 7 Juli 2020 tahun lalu. 

"Awal pembangunan tugu tersebut, dihadiri oleh Ketua Klasis Maybrat, Plt. Bupati Sorsel Yunus Saflembolo, Alex Dedaida, Kepala Dinas Sosial, Kepala Distrik Saifi, LMT Teminabuan, Pdt. Marthen Thesia, Pdt. Yajan, dan Pdt. Rode Momot," tuturnya.

Samuel Momot, menjelaskan secara singkat sejarah Injil masuk di pesisir seremuk dan beraur.

Baca Juga: Angkat Fenomena Bullying, Serial Orisinal “7 Hari Sebelum 17 Tahun” Siap Tayang di Momen Valentine Day

Tahun 1927, Injil masuk di Teminabuan (Werisar) melalui Yotleli dan Matatula yang mengisahkan cerita yang panjang.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x