Simak Cara Saksikan Objek Wisata Penyu Belimbing di Pantai Jeen Womom Tambrauw

- 12 Maret 2021, 07:41 WIB

Baca Juga: Sinopsis Love Story Jum'at 12 Maret 2021 Maudy Kaget Melihat Ken yang Tiba-tiba Muncul di rumahnya

PORTAL PAPUA-Salah satu hewan langka sekaligus menjadi ikon Kabupaten Tambrauw, Papua Barat yakni penyu belimbing (Dermochelys Coriaceadi), tidak serta-merta bisa disaksikan begitu saja, pasalnya ada cara khusus untuk menyaksikan hewan itu secara aman bila ingin berwisata melihat langsung di habitatnya.

Untuk bisa melihat penyu belimbing langsung di habitatnya, para wisatawan mesti mengunjungi pesisir Pantai Jeen Womom yang meliputi wilayah Pantai Jamursba Medi (Jeen Yessa) dan Pantai Warmon (Jeen Syuab), di Kabupaten Tambrauw yang menjadi satu-satunya tempat bertelur rutin penyu belimbing.

 

Berdasarkan hasil penelitian, Pantai Jeen Womom dipilih oleh kawanan penyu belimbing karena memiliki kualitas pasir yang lembut dan cocok untuk penetasan tukik penyu belimbing.

Dalam proses bertelur, penyu akan menggali lubang sedalam 1 meter. Sekali bertelur, telur penyu belimbing berjumlah lebih-kurang 80 butir. Tukik akan menetas setelah 60 hari.

Secara umum, penyu belimbing memiliki ciri-ciri yang unik. Penyu tersebut berukuran paling besar dibandingkan penyu jenis lainnya.

Baca Juga: Sinopsis Kulfi, Episode 62 Sabtu 13 Maret 2021 Kecelakaan Sikander Karena Didorong Chandan ke Bawah Jendela

Panjang lengkungan punggungnya sekitar 1,2-2,4 meter. Penyu ini juga merupakan penyu satu-satunya yang tidak memiliki karapas keras. Sedangkan bentuk punggungnya menyerupai belimbing yang memiliki uliran tajam.

Rahang penyu sangat lunak. Inilah yang membuat penyu harus menyantap makanan yang juga lunak, seperti ubur-ubur.

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x