Wali Kota Jayapura: Kembalinya Papua ke Pangkuan NKRI Tidak Diputarbalikkan

- 1 Mei 2021, 13:19 WIB
Tangkap layar diduga TNI sedang membrangus KKB di Papua
Tangkap layar diduga TNI sedang membrangus KKB di Papua /

PORTAL PAPUA-Wali Kota Jayapura Benhur Tommy Mano mengimbau fakta sejarah dari peringatan 1 Mei 1963 kembalinya Papua (Irian Jaya) ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) agar tidak diputarbalikkan.

"Karena 1 Mei 1963, Papua telah kembali ke pangkuan NKRI dan ini diharapkan dijaga serta disosialisasikan kepada masyarakat juga generasi muda," kata Benhur seperti dilansir dari Antara pada Jumat (30/4).

Baca Juga: Rekor Baru yang Diraih oleh BTS

Tomy juga mengemukakan bahwa peringatan 1 Mei 1963 harus terus disosialisasikan kepada generasi muda agar tidak memikirkan hal-hal lain dan ikut membangun Papua di masa mendatang.

"Memaknai peringatan 1 Mei 1963 ini adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia, sektor kesehatan, pendidikan, infrastruktur serta ekonomi," ujarnya lagi.

Baca Juga: Mengangkat Budaya Indonesia lewat Komik, Agnes Monica mendapat Pujian dari Menteri Komunikasi dan Informatika

Ia juga menekankan pentingnya nasionalisme kepada negara dan terus membangun Papua.

"Wajar jika ada yang berbeda, namun kami akan terus melakukan pendekatan-pendekatab yang persuasif agar bisa diterima oleh seluruh masyarakat di Papua," jelasnya.

Tahun ini merupakan peringatan ke-58 kembalinya Papua (Irian Barat) ke pangkuan NKRI. Peringatan dua tahun belakangan ini ditiadakan karena pandemi Covid-19.

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x