Puskesmas Daerah Terpencil dan Kepulauan di Indonesia Akan Terpasang Layanan Internet Starlink dari Elon Musk

- 20 Mei 2024, 20:44 WIB
Starlink Produk Inovai Besutan Elon Musk
Starlink Produk Inovai Besutan Elon Musk /twitter @spacex
PORTAL PAPUA  - Seluruh Puskesmas di daerah terpencil, perbatasan, dan kepulauan (DTPK) di Indonesia akan dipasangi layanan internet Starlink dari perusahaan SpaceX milik Elon Musk. Rencana pemasangan jaringan internet kecepatan tinggi ini merupakan kerja sama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan provider internet Starlink milik Elon Musk tersebut.
 
 
Peresmian kerja sama Kemenkes dan Starlink milik Elon Musk ini ditandai dengan pelaksanaan uji coba pemasangan layanan internet tersebut di Puskesmas Pembantu (Pustu) Sumerta Kelod, Denpasar dan Puskesmas Pembantu (Pustu) Bungbungan, Klungkung di Bali, yang memiliki keterbatasan akses internet.
 
Kehadiran Starlink diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di seluruh wilayah Indonesia karena kemampuannya menjangkau lebih banyak puskesmas di area yang selama ini memiliki tantangan geografis.***(Agung Tri Nurcahyo/@prfmnews)

Editor: Eveerth Joumilena

Sumber: prfmnews.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah