Sempat Positif COVID-19, Valentino Rossi Dipastikan Ikut MotoGP Valencia, Simak Jadwal Live

13 November 2020, 17:20 WIB
/‘The Doctor’ (sebutan Rossi) dipastikan akan menjadi bagian dari tim satelit Yamaha Petronas SRT setelah setuju kontrak berdurasi setahun. /bolasport/

Jadwal MotoGP Valencia akan dimulai dengan rangkaian latihan bebas pada Jumat, 13 November 2020. Jadwal MotoGP 2020 hari ini adalah semua kelas akan berpacu di latihan bebas, mulai dari Moto3 hingga kelas premier yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol.

MotoGP Valencia ini akan menggunakan lintasan balap Ricardo Tormo sana seperti pekan lalu yang bertajuk MotoGPEropa.

Baca Juga: Pembangunan Embung Marsi, Alex Leda : Secara Teknis Bermanfaat

Jelang balapan seri ke-13, pebalap terkonfirmasi siap menjalani balapan. Hal itu menyusul hasil terbaru Valentino Rosi yang dinyatakan negatif Covid-19. Sebelumnya, Rossi sempat dinyatakan positif Covid-19 dalam tes terakhir yang dilakukan pada Selasa, 10 November 2020.

Namun terbaru, Tim Yamaha pun memberikan pernyataan, Rossi akan turun di MotoGP Valencia akhir pekan ini.

Baca Juga: Peneliti Inggris Temukan Penderita COVID-19 Lebih Tinggi Terkena Penyakit Mental

"Hari ini, Valentino Rosi dari Monster Energy Yamaha menerima konfirmasi bahwa ia akan ikut serta dalam balapan MotoGP Valencia akhir pekan ini," bunyi pernyataan Yamaha, dikutip dari laman resmi Monster Energy Yamaha.

Saat ini Rossi bertengger di peringkat ke-15 klasemen MotoGP 2020 dengan koleksi 58 poin.

Baca Juga: Barang Bukti Berkekuatan Hukum Tetap Dimusnahkan Kejaksaan Negeri Fakfak

Tak berpikir juara lagi

Pada MotoGP Valencia nanti, Maverick Vinales hanya berpikir bisa menhakhirinya secara baik dengan naik podium.

"Saya rasa hal paling penting adalah saya memiliki jawaban yang jelas di mana kami harus lebih baik, itu hal terjelas di akhir pekan," kata Vinales di sesi jumpa pers GP Valencia, Spanyol, Kamis waktu setempat.

Baca Juga: Sebelum Rencana Blokir, Departemen Perdagangan Amerika Larang Bertransaksi dengan TikTok

Namun, tantangan trek basah akan membuat dirinya harus lebih fokus dan bisa melalui lintasa dengan tenaga maksimal, namun dengan minim risiko.

"Di trek basah kalian bisa melihat banyak hal dengan motor ini, jadi sangat penting untuk konsentrasi ketika balapan, di mana kami harus perbaiki diri dan membalap dengan gaya sendiri.

Baca Juga: Menkop UKM Sebut Program BLT bagi UMKM Berpeluang Diperpanjang Hingga 2021

Maverick Vinales mengaku harus mengetahui kondisi dirinya dan tim dalam menyiapkan motor untuk balapan di lintasan.

 

"Saya mampu memahami semuanya secara jelas. Kami memiliki arah sekarang," kata Vinales seperti dikutip laman resmi MotoGP.

Jadwal MotoGP Valencia 2020

Jumat, 13 November
Moto3

FP2 19.35 - 20.15 WIB

Moto2

FP1 17.55 - 18.35 WIB

FP2 21.30 - 22.10 WIB

MotoGP

FP1 16.55 - 17.40 WIB

 

FP2 20.30 - 21.15 WIB

Sabtu (14/11/2020)

Moto 3

FP3,16.00-16.40 WIB

Q1, 19.15-19.30 WIB

Q2, 19.40-19.55 WIB

Moto 2

FP3, 18.55-19.35 WIB

Q1, 21.50-22.05 WIB

Q2, 21.15-22.30 WIB

MotoGP

FP3, 16.55-17.40 WIB

FP4, 20.10-20.40 WIB

Q1, 20.50-21.05 WIB (live Trans7 pukul 23.30 WIB)

Q2, 21.15-21.30 WIB (live Trans7 pukul 23.30 WIB)

Minggu (15/11/2020)

Moto3

Race, 17.00 WIB

Moto2

Race, 18.20 WIB

Race 20.00 WIB.***

Editor: Paul

Tags

Terkini

Terpopuler