Membangun Cinta, Kasih dan Damai di Papua Pegunungan, Pj Gubernur Velix Wanggai Jumpa Masyarakat Lanny Jaya

- 17 Juni 2024, 00:32 WIB
 Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, didampingi Pj Bupati Lanni Jaya, Alpius Yigibalom, menemui saudara-saudara asal Lanni Jaya, di halaman Gereja Baptis Immanuel Gunambar, Wamena pada Minggu, 16 Juni 2024.
Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, didampingi Pj Bupati Lanni Jaya, Alpius Yigibalom, menemui saudara-saudara asal Lanni Jaya, di halaman Gereja Baptis Immanuel Gunambar, Wamena pada Minggu, 16 Juni 2024. /Portal Papua/

PORTAL PAPUA -  Pemerintah Provinsi Papua Pegunungan menempuh langkah-langkah pendekatan sosial dalam membangun proses perdamaian di Papua Pegunungan, khususnya di Kabupaten Jayawijaya, atas pertikaian komunitas Wouma - Asolokobal.

Dalam konteks itu, Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, didampingi Pj Bupati Lanny Jaya, Alpius Yigibalom, menemui saudara-saudara asal Lanny Jaya, di halaman Gereja Baptis Immanuel Gunambar, Wamena pada Minggu, 16 Juni 2024. Keluarga besar Lanni Jaya menerima dan menyambut baik kedatangan Pj Gubernur Velix Wanggai guna mendengar pandangan pemerintah provinsi Papua Pegunungan.

Dalam pertemuan ini, Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai pada awalnya mendengar berbagai aspirasi dari keluarga besar Lanny Jaya terkait keluarga korban di pihak Lanni Jaya dan mendengar aspirasi perlunya perhatian atas perubahan hidup yang lebih baik masyarakat Lanny Jaya atas kehadiran provinsi Papua Pegunungan.

 

Merespon pandangan keluarga besar Lanni Jaya, Pj Gubernur Velix Wanggai, pertama-tama memohon maaf karena 2 hari terakhir ini mengikuti rapat koordinasi inflasi di Istana Merdeka bersama 38 Gubernur se-Indonesia dan rapat di Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), sehingga baru dapat menemui keluarga besar Lanni Jaya. Atas nama Pemerintah Provinsi, Pj Gubernur Wanggai turut berduka atas korban meninggal di keluarga besar Lanny Jaya. Situasi kesedihan ini tentu tidak diinginkan oleh kita semua masyarakat Papua Pegunungan.

 Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, didampingi Pj Bupati Lanni Jaya, Alpius Yigibalom, menemui saudara-saudara asal Lanni Jaya, di halaman Gereja Baptis Immanuel Gunambar, Wamena pada Minggu, 16 Juni 2024.
Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, didampingi Pj Bupati Lanni Jaya, Alpius Yigibalom, menemui saudara-saudara asal Lanni Jaya, di halaman Gereja Baptis Immanuel Gunambar, Wamena pada Minggu, 16 Juni 2024.

Pj Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai menekankan bahwa rumah besar Papua Pegunungan dilandasi prinsip Kasih. Kasih memberi pesan panjang sabar, murah hati, mengasihi antar sesama, dan mencintai hidup damai dalam masyarakat. Kita semua masyarakat Papua Pegunungan menginginkan kehidupan yang damai sehingga masyarakat dapat bekerja dengan baik, anak-anak bisa sekolah, pelayanan kesehatan baik, serta semua bisa mencari penghidupan dengan aman, nyaman dan damai.

 

Rumah besar Papua Pegunungan ini hadir untuk semua, Pegunungan untuk semua 8 kabupaten, dan masyarakat Pegunungan di mana saja berada. Karena itu, kedamaian dan ketentraman sosial menjadi penting. Dengan demikian, Pemprov Papua Pegunungan dapat melayani dengan baik kebutuhan masyarakat, termasuk aspirasi yang disampaikan masyarakat Lanni Jaya atas perlunya percepatan pelayanan pemerintahan yang lebih dekat ke daerah-daerah pelosok.

Halaman:

Editor: Eveerth Joumilena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah