Kementerian Agama Diberi Peringatan DPR RI Terkait Masalah Selama Puncak Ibadah Haji

- 16 Juni 2024, 20:29 WIB
Suasana puncak ibadah haji (wukuf) di Pada Arafah, Sabtu 15 Juni 2024.
Suasana puncak ibadah haji (wukuf) di Pada Arafah, Sabtu 15 Juni 2024. /Foto : istimewa
PORTAL PAPUA  - Kementerian Agama diberi peringatan oleh DPR RI untuk menjadi bagian dari penyelenggara haji, demi mengantisipasi potensi masalah selama puncak ibadah haji. Terutama, mengingat adanya tragedi mengerikan di Muzdalifah tahun 2023 lalu.
 
Hal ini disampaikan Ketua Komisi VIII DPR RI sekaligus Anggota Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR RI Ashabul Kahfi. Ia mengatakan, seluruh jamaah haji dari berbagai penjuru dunia saat ini tengah berada di puncak haji, yakni wukuf di Padang Arafah.
 
Untuk itu, pada malam harinya, jamaah dipastikan akan mulai bergerak menuju Muzdalifah serta melanjutkan perjalanan ke Mina untuk melaksanakan prosesi lempar jumrah.
 
Ashabul mengingatkan supaya Kemenag jangan sampai lengah dan teledor. Perhatian harus terus diarahkan penuh pada para jemaah haji asal Tanah Air supaya semua prosesnya lancer hingga akhir.
 
"Pekerjaan kita belum selesai, kita harus mengawal dan mengawasi seluruh proses rangkaian ibadah haji jamaah kita hingga pemulangan ke tanah air," kata Ashabul, dalam keterangan resminya, Minggu, 16 Juni 2024. (Siti Aisah Nurhalida Musthafa/PRMN/pikiran-rakyat.com)
 

Editor: Eveerth Joumilena

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah