Rel Kereta Api di Garut Bisa Dilintasi Kembali Usai Terendam Banjir

- 17 Juli 2022, 20:15 WIB
Kondisi rel kereta api di pelabuhan komersial di kota Laut Baltik Baltiysk di wilayah Kaliningrad, Rusia. Pelabuhan ini  di blokade Lituania atas rekomendasi Komisi Eropa sebagai sanksi atas invasi di Ukraina.
Kondisi rel kereta api di pelabuhan komersial di kota Laut Baltik Baltiysk di wilayah Kaliningrad, Rusia. Pelabuhan ini di blokade Lituania atas rekomendasi Komisi Eropa sebagai sanksi atas invasi di Ukraina. /Vitaly Nevar/REUTERS/

PORTAL PAPUA   - Upaya untuk menangani perlintasan kereta api yang terendam banjir telah dilakukan PT KAI.  Kini, perlintasan kereta api tersebut sudah bisa digunakan kembali.

"Karena banjir, jalur kereta api sempat tertutup," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Garut, Satria Budi.

Baca Juga: Berikut Daftar Tim Peserta Turnamen Nusantara Open Piala Prabowo 2022, Ada Nama Persipura
"Pihak PT KAI sudah melakukan upaya-upaya, sudah beroperasi. Saya lihat dari Garut sudah berangkat," ujar Satria Budi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Rel kereta api dari Stasiun Garut ini telah bisa dilintasi kembali.

Sebelumnya, rel kereta api tersebut terendam akibat banjir yang terjadi di sejumlah wilayah Garut.

Rel kereta api tersebut terendam banjir dengan ketinggian sekira 40 cm.

Baca Juga: Porkab II Kabupaten Jayapura : 14 Cabor Selesai Dipertandingkan, Tinggal 4 Cabor Tersisa
Bahkan, beberapa penumpang harus diturunkan di Stasiun Wanaraja karena kereta tidak mungkin bisa ke Stasiun Garut.

Stasiun Wanaraja berjarak sekira 12 km dari Stasiun Garut dan memakan waktu perjalanan kurang lebih 32 menit.

Padahal, tujuan akhir kereta api tersebut yaitu Stasiun Garut, tetapi terhalang banjir yang merendam rel kereta api dengan ketinggian sekira 40 cm.

Baca Juga: Pendapatan Asli Daerah Provinsi Papua Hingga Bulan Juli 2022 Mencapai Rp1,3 Triliun
Hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut membuat Sungai Cimanuk dan Cimaragas meluap.

Akibatnya, banjir di Garut terjadi pada Jumat, 15 Juli 2022 malam WIB hingga Sabtu, 16 Juli 2022 terutama Garut Kota dan Tarogong Kidul dilanda banjir.


Selain membuat rumah terendam banjir dan ratusan warga mengungsi, banjir tersebut juga berdampak terhadap perlintasan kereta api.***

Editor: Esron Oko Demetouw

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x