3 Kali Berturut-turut Pertahankan Nilai Tertinggi, Bawaslu Tambrauw Berikan Apresiasi Pada Stafnya

- 26 Februari 2021, 17:29 WIB
Bawaslu Kabupaten Tambrauw memberikan apresiasi berupa hadiah penghargaan kepada, Agus F. Sauhoka.
Bawaslu Kabupaten Tambrauw memberikan apresiasi berupa hadiah penghargaan kepada, Agus F. Sauhoka. /PORTAL PAPUA/Rafael

PORTAL PAPUA - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tambrauw memberikan apresiasi berupa hadiah penghargaan kepada, Agus F. Sauhoka, seorang staf yang bekerja di Divisi Hukum, Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (HPPS) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), Kabupaten Tambrauw, Papua Barat.

Agus mendapatkan kejutan apresiasi berupa penghargaan hadiah dari Bawaslu Tambrauw karena berhasil mempertahankan prestasi perolehan nilai tertinggi selama 3 kali berturut-turut.

"Menjadi sesuatu yang patut kita banggakan, akan hal ini dikarenakan Saudara Agus adalah staf pada Divisi HPPPS dan telah tiga kali berturut-turut mempertahankan predikat nilai tertinggi di Bawaslu Kabupaten Tambrauw. Saya berharap, teman-teman staf yang lain juga termotivasi untuk dapat mengukir prestasi di tahun ke depannya,” ucap Gema A. Ngamelubun pada sela waktu setelah penyerahan SK kepada Staf PPNPNS, dalam keterangan pers yang dikirim ke Portalpapua.com, Jumat 26 Februari 2021.

Baca Juga: Dipecat AHY dari Jabatan Ketua DPC Partai Demokrat, Begini Komentar Bambang Susilo

Dikatakan Gema, kegiatan pemberian apresiasi tersebut dilaksanakan tepatnya pada hari Senin, 22 Februari 2021 lalu, dalam sebuah agenda Rapat Perdana serta Penyerahan SK-PPNPNS tahun 2021. 

Pada kesempatan tersebut, Gema menyampaikan bahwa Bawaslu secara periodik telah melakukan penilaian tahunan dalam bentuk ujian (Evaluasi) yang telah dilaksanakan pada tanggal 5 Januari 2021 lalu. Ujian tersebut diikuti oleh seluruh staf Bawaslu Kabupaten Tambrauw bertempat di Kantor Bawaslu Kabupaten Tambrauw.

Sementara itu, usai menerima hadiah sebagai bentuk apresiasi dari koordinator Divisi HPPS, Agus menyampaikan rasa bahagia dan keterkejutannya karena hal tersebut adalah sebuah bentuk apresiasi yang baru pertama kali diberikan dari Bawaslu Tambrauw kepada stafnya yang meraih nilai tertinggi.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Hoaks, Kapolri Keluarkan Surat Pedoman Ruang Digital dan Polisi Virtual

“Saya banyak ucapkan terima kasih, saya pikir tidak hanya saya, teman-teman yang lain juga bisa dan punya kesempatan yang sama, kita sama-sama belajar, saling mengisi, bekerja sama untuk dapat mendukung kerja kita sehari-hari di lembaga ini," pungkas Agus.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x