Tak Punya Asrama Definitif, IMT Tuntut Janji DPRD dan Pemerintah Tambrauw 7 Tahun Lalu

- 7 Januari 2021, 10:59 WIB
Ikatan Mahasiswa Tambrauw (IMT) Cabang Jayapura melakukan demo pada Rabu 6 Januari 2021.
Ikatan Mahasiswa Tambrauw (IMT) Cabang Jayapura melakukan demo pada Rabu 6 Januari 2021. /PORTAL PAPUA/Rafael

 

PORTAL PAPUA - Ikatan Mahasiswa Tambrauw (IMT) Cabang Jayapura menuntut janji DPR dan Pemerintah Kabupaten Tambrauw yang sudah tujuh tahun lalu menggantungkan nasib mereka.

"Tuntutan kami cuma satu yakni bangun asrama definitif di kota studi Jayapura karena sampai saat ini mahasiswa tidak punya asrama yang definitif," tutur Ketua IMT Cabang Jayapura Nikodemus Momo, Rabu 6 Januari 2021.

Dikatakan Nikodemus, mulai dari tahun 2014 tuntutan ini sudah disampaikan kepada Pemerintah Tambrauw dan DPRD. Tahun 2016 pemerintah dan DPR telah menganggarkan 2 miliar untuk pembangunan asrama defintif di Jayapura.

Baca Juga: Terima Gerobak Usaha, Ibu Witarsih Siap Memulai Usaha Kecilnya Demi Keluarga

Namun dana tersebut tidak terealisasi sesuai kesepakatan hingga tahun 2020. Oleh sebab itu di tahun 2021, aksi tersebut tetap harus disuarakan dan diperjuangkan.

Dalam aksi demo itu, massa sangat mengharapkan kehadiran Ketua DPRD Tambrauw untuk melakukan pertemuan dengan Sekretaris Daerah, Kadis Keuangan, Kadis Pendidikan, dan Kesra, guna mencari solusi demi pembangunan asrama Tambrauw di Jayapura.

"Jika nanti aspirasi ini tidak dimasukan dalam sidang maka mulai hari ini sampi besok siang Kantor DPRD kita bakar," tegasnya.

Baca Juga: Persipura Resmi Bubar hingga Batal Berlaga di AFC Cup 2021, Faktor Finansial Jadi Penyebab

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x