Mengenal Megalitik Tutari Situs Peradaban Papua

- 7 Juli 2022, 05:11 WIB
Menhir di Situs Megalitik Tutari.
Menhir di Situs Megalitik Tutari. /Dok. Hari Suroto/

Ada pula yang disebut sebagai batu berjajar (stone arrange) terdiri dari tatanan dua deret batu disusun berjajar di mana  deret sebelah kanan terdiri dari 70 batu. Sedangkan deret kiri sebanyak 44 batu.

Batu-batu ini susunannya seperti penunjuk arah dengan pangkalnya ke arah batu berlukis dan bagian ujung mengarah ke kelompok menhir. Peneliti dari Balai Arkeologi Papua, Hari Suroto menyebut, model tinggalan megalitik seperti ini umumnya dikaitkan dengan suatu kegiatan upacara.

Lalu ada lagi peninggalan berupa batu temu gelang (stone enclosure) yaitu tatanan batu tersusun melingkar di mana ujung satu dan lainnya saling bertemu. Terdapat enam kelompok batu temu gelang dan masuk ke sektor batu berlukis. Terakhir adalah batu tegak atau menhir yang berada di puncak Bukit Tutari dengan ukuran beragam.

Baca Juga: Tiga RUU di Setujui Komisi II DPR RI, Kini Papua Punya 3 Provinsi

Ukuran terkecilnya tercatat 14 sentimeter dan terbesar yaitu 88 cm. Kelompok menhir ini berjumlah 110 batu dengan keunikan yaitu batunya tidak tertanam ke dalam tanah tetapi hanya didirikan dengan bertopang kepada susunan batu-batu ukuran lebih kecil di sekeliling menhir supaya tidak roboh.

Baca Juga: Berlaga di Piala Indonesia dan Liga 2, Persipura Butuhkan 30 Pemain

Seluruh pemangku kepentingan sudah sepatutnya bersama-sama menjaga dan melindungi Situs Tutari yang telah telah ditetapkan sebagai benda cagar budaya nasional berdasarkan Undang Undang nomor 5 tahun 1992 tentang Cagar Budaya.

Ini lantaran di sekitar Situs Tutari selain sudah mulai termakan oleh iklim dan ditumbuhi lumut, dan jamur serta sempat terkena kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Ini semua berpengaruh terhadap terjadinya proses pelapukan motif-motif gambar dari batu berlukis.

Belum lagi kehadiran menara kabel tegangan listrik yang bersinggungan dengan Situs Tutari serta ancaman pemanfaatan lahan untuk permukiman penduduk dan area berburu.

Baca Juga: Analisis Papua Strategi Community Respon Positif Pemekaran Provinsi, Laus Rumayom Sarankan Studi Kelayakan

Halaman:

Editor: Fransisca Kusuma

Sumber: jayapurakab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x