Pelatih Persipura Optimis , Persipura vs Madura United Bisa Kembali di Gelar

- 4 Maret 2022, 19:58 WIB
Pelatih tim Persipura Jayapura , Alfredo Vera pada live zoom , Jumat 04 Maret 2022 siang tadi .
Pelatih tim Persipura Jayapura , Alfredo Vera pada live zoom , Jumat 04 Maret 2022 siang tadi . /

 

PORTAL PAPUA - Sampai saat ini belum ada keputusan resmi dari pihak PT LIB maupun PSSI menyangkut status pertandingan tunda kompetisi BRI Liga1 2021- 2022 pekan ke 22 antara tim Persipura vs Madura United yang batal terlaksana akibat pasukan tim Mutiara Hitam , Persipura Jayapura tidak datang ke Stadion .

Insiden ini seperti diketahui sudah di tangani oleh Komisi Disiplin ( Komdis ) PSSI namun belum ada keputusan resmi yang keluar hukuman apa yang di berikan kepada tim Persipura yang mana merujuk ke regulasi BRI Liga1 .

Namun di sisi lain , tim Persipura Jayapura sendiri sudah pasti punya alasan atau alat bukti yang bisa menjadi alasan mereka tidak melakoni pertandingan tunda melawan Madura United . Dan keputusan ini pastinya keputusan bersama dari pihak manajemen Persipura Jayapura .

Pada Match Press Conference , Jumat 04 Maret siang tadi , pelatih kepala tim Persipura Anggel Alfredo Vera mencoba menjawab pertanyaan menyangkut laga tunda ini dari salah satu wartawan . Dirinya katakan bahwa pada prinsipnya tim Persipura tidak terlalu berpikir ke pertandingan itu, mereka lebih memfokuskan diri  ke pertandingan yang sudah terjadwal siap di gelar .

Pelatih asal Argentina itu juga masih tetap optimis pertandingan tunda Persipura vs Madura United masih bisa di gelar kembali .

" Ya , kita tetap fokus dengan pertandingan sekarang . Kita tidak pikir pertandingan itu , kita tunggu hasil dari PSSI saja . Tapi saya optimis pertandingan lawan Madura United bisa main lagi ", ungkap Alfredo Vera .

Vera juga sedikit kasih bocoran skuadnya yang turun lawan Persikabo 1973 di laga besok , tidak jauh beda dengan skuad yang ia turunkan lawan Borneo FC beberapa hari lalu .

" Kemungkinan skuad yang di turunkan tidak jauh beda saat lawan Borneo FC ", tambah Alfredo Vera .

Pertandingan besok , Persikabo 1973 vs Persipura di prediksikan berjalan sengit . Hal ini  disebabkan baik Persipura dan Persikabo sama - sama ingin mendapat poin maksimal demi terhindar dari zona degradasi menuju selesainya kompetisi pada akhir Maret mendatang .***

Editor: Silas Ramandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah