KKP Lepas Ekspor Produk Perikanan Senilai Rp1,012 Triliun

- 15 April 2021, 18:03 WIB
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melepas ekspor produk perikanan secara serentak di berbagai wilayah Indonesia sebagai penanda dimulainya Bulan Mutu Karantina (BMK) 2021. Total produk yang diekspor jumlahnya fantastis mencapai 11.637 ton atau senilai Rp1,012 triliun.
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melepas ekspor produk perikanan secara serentak di berbagai wilayah Indonesia sebagai penanda dimulainya Bulan Mutu Karantina (BMK) 2021. Total produk yang diekspor jumlahnya fantastis mencapai 11.637 ton atau senilai Rp1,012 triliun. /Nandang Permana/RagamIndonesia.com/Humas KKP

PORTAL PAPUA-Laut memang jadi sumber pendapatan yang sangat menjanjikan bagi kesejahteraan negara Republik Indonesia. Kegiatan bertajuk Indonesia Satu Ekspor pun kini sedang gencarnya dikerjakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan. Pada Rabu (14/4) kemarin, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono melepas produk perikanan sebesar 11.637 ton dengan nilai Rp1,012 triliun di Pelabuhan Tanjung Priuk.

Baca Juga: Bupati Sabu Raijua Terpilih Orient Riwu Kore Didiskualifikasi MK

Pelepasan ekspor ini sebagai penanda dimulainya Bulan Mutu Karantina (BMK) 2021. Pelepasan ini diikuti pelepasan lainnya oleh Unit Pelaksana Teknis ( UPT) Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM KHP) di 22 bandara dan 23 pelabuhan laut yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Ekspor produk perikanan dilepas ke-40 negara tujuan yang tersebar di Benua Asia, Eropa dan Amerika. Komoditasnya terdiri atas 157 jenis perikanan dengan rincian perikanan hidup, segar, beku, dan produk olahan ikan.

Baca Juga: Lagi Seorang Terduga Teroris Ditembak Mati di Makassar

“Saya meyakini kegiatan ini menjadi bagian dari upaya kita memotivasi semangat memajukan sektor kelautan dan perikanan lebih maju lagi, terlebih dalam situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung,” ujar Trenggono.

Menteri mendorong jajarannya memfasilitasi para pelaku usaha perikanan agar dapat eksis di pasar dunia, baik dalam pendampingan, sertifikasi, profiling potensi pasar, hingga memperkuat peran sebagai quality assurance dari produk yang dihasilkan pelaku usaha.

 Baca Juga: Sinopsis Nazar, Sabtu 17 April 2021 Episode 111: Meskipun Ditempelkan Mani, Ini yang Terjadi Kepada Piya

Trenggono juga meminta pelaku usaha menerapkan prinsip sanitasi dan higiene yang baik dalam proses produksi.

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x