Revisi UU ITE Jadi Fokus Pembahasan DPR RI

- 9 Maret 2021, 11:04 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani.
Ketua DPR RI Puan Maharani. /Twitter.com/@DPR_RI/

PORTAL PAPUA- Sejumlah isu akan menjadi fokus  pembahasan DPR RI  pada masa sidang IV tahun 2020-2021. Termasuk rencana revisi Undang-undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Demikian dikemukakan oleh Puan Maharani, Ketua DPR RI pada saat berpidato dalam Rapat Paripurna, Senin (8/3).

Baca Juga: Jadi Pasangan, ada 7 Fakta Berkaitan Dengan Kaesang dan Nadya

"Terdapat sejumlah isu yang menjadi perhatian rakyat yang perlu menjadi fokus pengawasan DPR. Beberapa isu tersebut antara lain pelaksanaan vaksin Covid-19, rencana Revisi UU ITE, tata kelola lembaga pengelola investasi, pelaksanaan Ibadah Haji 2021," kata Puan.

"Permasalahan Asuransi Jiwasraya, permasalahan dana investasi Asabri, kebakaran hutan yang terjadi di wilayah Riau dan Kalimantan Barat; dan masuknya virus corona B117 ke Indonesia," ujarnya lagi.

Baca Juga: Daftar Keluarga Terkaya di Asia, Simak Nomor 4

Puan juga menyampaikan bahwa pihaknya akan menetapkan Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Prioritas 2021 pada masa sidang kali ini.

DPR pun akan membahas Surat Presiden (Surpres) tentang penunjukan wakil pemerintah untuk membahas RUU sesuai mekanisme dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Baca Juga: TERBARU! Klaim Segera Kode Redeem Free Fire (FF) Selasa 9 Maret 2021 yang Belum Digunakan

"Kepada seluruh pimpinan dan anggota komisi atau pansus, agar bersama-sama dengan pemerintah dapat menjaga kinerja pembentukan RUU yang berkualitas, meskipun dilakukan pada masa pendemi Covid-19," ucap Ketua DPP PDIP itu.

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x