Bupati Piter Gusbager Ajak PD Muhammadiyah dan 'Aisyiyah Bersatu Ambil Peran Dukung Kemajuan Keerom

- 24 September 2023, 10:07 WIB
Kenakan Batik Hijau Papua, Bupati Keerom,  Piter Gusbager mengemukakan hal ini saat menghadiri acara Pengukuhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan 'Aisiyah Kabupaten Keerom periode 2023--2028,
Kenakan Batik Hijau Papua, Bupati Keerom, Piter Gusbager mengemukakan hal ini saat menghadiri acara Pengukuhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan 'Aisiyah Kabupaten Keerom periode 2023--2028, /EJ/

PORTAL PAPUA -  Bupati Keerom, Piter Gusbager, SHut, MUP., menilai bahwa Muhammadiyah sebagai salah satu ormas islam terbesar di Indonesia selama ini telah menunjukkan perannya yang penting bagi pembangunan di Indonesia termasuk di Kabupaten Keerom.

Bupati Keerom,  Piter Gusbager mengemukakan hal ini saat menghadiri acara Pengukuhan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan 'Aisiyah Kabupaten Keerom periode 2023--2028, yang dilaksanakan di Arso Grande Hotel pada Sabtu (23/9/23) pagi.

‘’Muhammadiyah adalah salah satu pemegang saham di Kabupaten Keerom, maka ia memiliki hak dan kewajiban yang sama terhadap kabupaten ini. Ia memiliki hak yang sama untuk diperhatikan dan ia memiliki kewajiban untuk berkontribusi terhadap pembangunan Kabupaten Keerom, terhadap kedamaian Kabupaten Keerom dan Kemajuan Kabupaten Keerom,’’ujar Bupati Keerom, Piter Gusbager, dalam sambutannya.

Bupati mengemukakan harapannya agar pengukuhan Pengurus PD Muhammadiyah yang baru ini dapat memberikan semangat kepada Muhammadiyah dan 'Aisyiyah untuk pertama bersatu.
Bupati mengemukakan harapannya agar pengukuhan Pengurus PD Muhammadiyah yang baru ini dapat memberikan semangat kepada Muhammadiyah dan 'Aisyiyah untuk pertama bersatu.

Pada kesempatan wawancara media, Bupati mengemukakan harapannya agar pengukuhan Pengurus PD Muhammadiyah yang baru ini dapat memberikan semangat kepada Muhammadiyah dan 'Aisyiyah untuk pertama bersatu secara internal, bangkit, dan lebih maju lagi serta bekerja sama dengan baik di dalam gerbong besar umat islam dibawah induk organisasi MUI.

‘’Juga bangun kerja sama dengan agama yang lain, menjaga toleransi dan moderasi umat beragama, membangun keerom yang damai, memelihara Keerom yang damai, Keerom yang majemuk. Tugas sudara-saudara Muhammadiyah menjadi pelopor cinta kasih, perdamaian di dalam membangun keberagaman di dalam hidup bermasyarakat,’’tambahnya.

Suasana Kegiatan. Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Papua H. Subhan Hafidz, LC mengatakan bahwa Muhammadiyah memiliki tugas untuk pengembangan SDM dari sisi pendidikan, kesehatan, sosial ekonomi kemasyarakatan.
Suasana Kegiatan. Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Papua H. Subhan Hafidz, LC mengatakan bahwa Muhammadiyah memiliki tugas untuk pengembangan SDM dari sisi pendidikan, kesehatan, sosial ekonomi kemasyarakatan.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Papua H. Subhan Hafidz, LC mengatakan bahwa Muhammadiyah memiliki tugas untuk pengembangan SDM dari sisi pendidikan, kesehatan, sosial ekonomi kemasyarakatan.

‘’Kami mohon bimbingan dan kemitraan yang telah terbangun baik selama ini bisa terus dijaga dan ditingkatkan. Karena Muhammadiyah selama ini dikenal eksis untuk bidang pendidikan dan kesehatan, kita harapkan di Keerom nantinya ada RS minimial klinik kesehatan, semoga bisa terbangun komunikasi yang terbangun baik dengan Bupati untuk hal ini,’’ujarnya.

Halaman:

Editor: Eveerth Joumilena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x