Hindari Sikap Diam, Sanul Corrielus Sampaikan Bergerak Agar Jantung Bekerja Dengan Aliran Oksigen yang Baik

- 5 September 2022, 18:55 WIB
Agar Jantung Sehat Lakukan Olahraga, Berhenti Merokok dan Konsumsi Makanan Sehat.
Agar Jantung Sehat Lakukan Olahraga, Berhenti Merokok dan Konsumsi Makanan Sehat. /Portal Jogja - Pikiran Rakyat

Dikutip dari Real Simple, Jumat 15 Januari 2021, ada beberapa tanda yang bisa Anda amati jika Anda tidak cukup bergerak yang berdampak pada kesehatan mental dan fisik Anda berikut ini.

1. Merasa lelah sepanjang waktu

Memang benar, kelelahan bisa karena berbagai hal semisal stres, pola makan yang buruk, ketidakseimbangan hormon, tetapi tidak banyak bergerak juga berperan dalam kelelahan ekstrem.

Baca Juga: Pemerintah Resmi Umumkan Kenaikan Harga BBM, Pertalite Dari Rp7.650 Per Liter Menjadi Rp10.000 Per Liter

Kabar baiknya, penelitian menunjukkan bergerak dapat mengembalikan energi Anda. Satu studi menemukan, mereka yang melakukan latihan intensitas rendah atau sedang selama 20 menit tiga kali seminggu dalam enam minggu meningkat energinya hingga 20 persen.

2. Perubahan berat badan

Tanda lain Anda kurang bergerak, ada perubahan pada berat badan dan metabolisme Anda. Agar berat badan Anda tidak berfluktuasi dengan cara yang tidak sehat, Anda harus membakar kalori dalam jumlah yang sama dengan yang Anda konsumsi.

Tetapi ketika Anda terlalu banyak duduk, asupan kalori Anda tetap sama sementara pengeluaran energi Anda menurun, dan kelebihan kalori tersebut menjadi disimpan sebagai lemak. Kurang bergerak juga memengaruhi metabolisme Anda atau proses tubuh untuk mengubah makanan menjadi energi. Metabolisme yang lebih lambat berarti Anda membakar lebih sedikit kalori saat istirahat.

"Ada lebih sedikit aliran darah dan lebih sedikit metabolisme. Jangka panjangnya, bisa menyebabkan diabetes, serangan jantung, stroke, dan penyakit lainnya," ujar psikolog olahraga di Columbia University, Aimee Layton.

3. Sering merasa kehabisan napas

Halaman:

Editor: Fransisca Kusuma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah