Sinopsis Nazar, Rabu 14 April 2021 Episode 108: Ansh Ingin Menikahi Payal

- 11 April 2021, 07:27 WIB
Sinopsis Serial India Nazar ANTV Kamis 11 Maret 2021 Episode 74
Sinopsis Serial India Nazar ANTV Kamis 11 Maret 2021 Episode 74 /Instagram/ANTV /

PORTAL PAPUA-Salah satu film yang berasal dari India yang sekarang menjadi populer di tanah air, ialah Nazar. Dengan bergenre supernatural, Nazar menjadi serial televisi India yang hadir di Star Plus dan ANTV Indonesia.

Kisah ini menceritakan mengenai makhluk yang menyerupai vampir yang berumur 250 tahun yang disebut Daayan yang menghisap tenaga manusia. Mohana Rathod (Antara Biswas) nama sebenarnya dari Daayan memiliki wujud yang menakutkan karena selalu membunuh manusia. Tujuannya untuk mendapatkan kekuatan agar tetap terlihat cantik dan awet muda.

Baca Juga: Sinopsis Nazar, Selasa 13 April 2021 Episode 107: Ansh dan Piya Mengalami Sakit yang Sama

Di episode sebelumnya, pisau yang sebelumnya dipegang oleh Nishant bergerak dengan sendirinya dan menghujam dadanya Piya. Di saat yang bersamaan, Ansh juga terkapar karena mengalami sakit yang luar biasa di dadanya.

Pada episode ini, kondisi Ansh sudah agak membaik. Ia mendatangi Payal dan membawanya pergi bersamanya. Kepada orang tua Payal, Ansh mengungkapkan akan menikahi Payal. Orang tuanya sangat terkejut mendengar itu.

Vedashree yang sedang berada di sana juga menjadi bingung ketika mendengar Ansh melontarkan pernyataan seperti itu. Sebenarnya, Payal akan menikahi Rishi bukan Ansh. Namun, Chitali yang juga sedang berada di situ justru mengatakan bahwa jika mereka ingin menikah, kita tidak berhak untuk melarangnya.

Baca Juga: Sinopsis Kulfi di ANTV Rabu, 14 April 2021 Episode 93: Setelah Melarikan Diri dari Penjara, Lovely Ingin Melak

Adapun, Rishi yang juga mengikuti Payal kemudian merasa sakit hati mendengar itu. Segera ia meninggalkan mereka semua dengan sangat marah baik kepada Ansh juga kepada Payal.

Adapun, ada seekor ular yang sangat mencurigakan. Guru Maa dan Priest sedang mengikuti ular yang masuk ke dalam hutan. Mereka yakin, ular itu kemungkinan besar perwujudan dari manusia. Namun, mereka belum memiliki bukti yang kuat. Ini masih sebatas spekulasi.

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x