Bhabinkamtibmas Polsek Kemtuk Gresi Laksanakan Program Gabus di Kampung Yanbra

- 30 Januari 2022, 08:44 WIB
Tampak Aipda.Yosafat Bemey, Bhabinkamtibmas, Polsek Kemtuk Gresi, Laksanakan Program Gabus di Kampung Yanbra. Richard (PP)
Tampak Aipda.Yosafat Bemey, Bhabinkamtibmas, Polsek Kemtuk Gresi, Laksanakan Program Gabus di Kampung Yanbra. Richard (PP) /

PORTAL PAPUA - Aipda.Yosafat Bemey, Bhabinkamtibmas, Polsek Kemtuk Gresi, menyambangi kediaman dari bapak, Matias Bairam, di Kampung Yanbra, Distrik Kemtuk Gresi, Kabupaten Jayapura, Papua, guna melaksanakan kegiatan terkait program yang digagas oleh Kapolres Jayapura, AKBP. Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., MH, yakni, program Gerakan Baca Tulis (Gabus).

Kapolres Jayapura, AKBP. Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., MH, yang konfirmasi mengatakan, Bhabinkamtibmas Polsek Kemtuk Gresi, Aipda.Yosafata Bemey, dirinya melaksanakan program Gerakan Baca Tulis (Gabus) dengan memberikan materi dan pelajaran yang mudah di mengerti, serta gampang agar dapat berinteraksi langsung dengan murid tersebut.

"Bhabinkamtibmas Polsek Kemtuk Gresi, Aipda.Yosafat Bemey, melaksanakan program Gerakan Baca Tulis (Gabus) dengan memberikan materi dan pengenalan huruf dan anggka serta gambar kepala muridnya atau kepada masyarakat yang ia kunjungi," ujar Kapolres Jayapura, AKBP. Fredrickus Maclarimboen, Minggu 30 Januari 2022.

"Program Gabus (Gerakan Baca Tulis) harus dikerjakan dengan segenap hati, segenap jiwa, dan dengan segenap kekuatan,
agar dapat mempercepat pemberantasan buta aksara di Kabupaten Jayapura," sebut Kapolres Jayapura.

Sekedar diketahui, program yang digagas oleh Kapolres Jayapura, AKBP. Fredrickus Maclarimboen, yakni, program Gerakan Baca Tulis (Gabus), program ini sebagai upaya pengentasan buta aksara di Kabupaten Jayapura.***

Editor: Richard Mayor


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x