Elia Loupatty Imbau Warganya Gunakan Hak Pilih dalam Pemilu Serentak 2024

- 7 Desember 2023, 21:46 WIB
Ketua Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Provinsi Papua, Elia I. Loupatty
Ketua Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Provinsi Papua, Elia I. Loupatty /


PORTAL PAPUA- Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Provinsi Papua mengajak masyarakat di Provinsi Papua khususnya warga Kawanua menggunakan hak pilih pada Pemilu Serentak Tahun 2024, yakni Pileg dan Pilpres pada 14 Februari 2024 nanti. Imbauan ajak memilih itu dibuat KKK Provinsi Papua dalam rangka menyukseskan pemilu serentak 2024.
"Sebagai warga negara Indonesia tanpa dipaksa, yang sudah berusia diatas 17 tahun dan memiliki KTP. Ya, bisa aja orang Indonesia ada yang masih berumur 16 tahun sudah memiliki KTP, karena sudah menikah. Apalagi yang sudah ber-KTP, tidak harus didorong-dorong untuk memilih," kata Ketua KKK Provinsi Papua Elia I. Loupatty ketika menjawab pertanyaan wartawan media online ini usai menghadiri Ibadah Perayaan Natal Bersama KKK Kabupaten Jayapura, di GPdI Haleluya Yahim, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Rabu, 6 Desember 2023 malam.
"Karena itu bagian dari kewajiban kita untuk memelihara demokrasi di Indonesia, maka datanglah ke tempat pemungutan suara (TPS), gunakan hak pilihmu menurut kata hatimu demi kemajuan bangsa dan pembangunan Indonesia kedepan, serta untuk kesejahteraan rakyat Indonesia," sambung Elia Loupatty.

Dia juga mengingatkan masyarakat agar selalu menjaga Kamtibmas tetap kondusif dan jangan mau terpengaruh terhadap orang-orang yang tak bertanggung jawab mengajak atau memberi uang untuk menentukan hak pilih.
"Sekaligus saya juga mau mengimbau kepada masyarakat, untuk menjaga Kamtibmas dimanapun kita berada. Jangan menjadi pengganggu Kamtibmas, supaya penyelenggaraan pesta demokrasi ini, dari pihak keamanan dalam hal ini TNI-Polri dan unsur-unsur terkait lainnya dapat dengan senang hati menjaga tanpa ada insiden yang berarti," imbuhnya.
"Karena ini pesta demokrasi, karena itu gunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya. Pesta demokrasi ini harus berjalan dengan kegembiraan, bahagia. Pesta ini kita harus gembira, jang pigi di TPS baru kitong baku ancam, itu jangan. Pilihan bisa berbeda, tapi kita tetap keluarga bangsa Indonesia," pungkas pria yang juga Ketua Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Provinsi Papua ini. (Fan)

Editor: Fransisca Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x