Lompat dari Jembatan, Seorang Anak di Keerom Tewas Terbawa Banjir

- 15 Maret 2023, 23:16 WIB
Salah satu anggota polisi menunjukan tempat dimana korban melompat dari jembatan lalu tenggelam terbawa air sungai lantaran banjir
Salah satu anggota polisi menunjukan tempat dimana korban melompat dari jembatan lalu tenggelam terbawa air sungai lantaran banjir /Humas Polda Papua /

PORTAL PAPUA - Akibat hujan yang mengguyur Kabupaten Keerom pada Selasa (14/3) mengakibatkan sejumlah sungai meluap hingga memakan korban

Arus deras pada pada sejumlah sungai merenggut nyawa. Kala itu,ada empat anak yang sedang asik berenang. Salah satu di antaranya ditemukan tewas terbawa arus di Kampung Yatu Raharja, Distrik Arso Barat pada Rabu (15/3).

Kapolres Keerom AKBP Christian Aer membenarkan kejadian itu. Menurutnya, seorang anak berinisil AYR (11) tenggelam terbawa arus dan tewas. Insiden itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIT.

Baca Juga: Curah Hujan Tinggi, Jembatan Kali Bewan Arso Timur Rusak

“Awalnya korban bersama rekannya berenang di jembatan jalan poros Kampung Yatu Raharja (Arso X), pada saat mereka sedang asik berenang, ada warga yang menegur mereka untuk tidak berenang lagi karna melihat parit yang meluap serta arus air yang cukup deras,” kata Kapolres melalui rilis yang diterima, Rabu.

Berdasarkan keterangan para saksi di lokasi kejadian, korban dan rekannya menghiraukan teguran itu, dan melanjutkan berenang di lokasi yang berbeda tepatnya jembatan ladang yang jauh dari pemukiman.

Lanjut dia, saat korban dan rekannya lompat dari jembatan ke parit, korban tidak muncul kepermukaan air.

Baca Juga: Moeldoko Center Papua Siap Kawal Pembangunan Jalan Kemiri - Depapre yang Mulai Dikerjakan

“Jadi Korban bersama rekannya sama-sama lompat dari jembatan, tapi korban tidak muncul, membuat rekannya yang lain panik dan berusaha mencari korban dengan mengikuti arus air,"ujarnya.

Sekitar 50 meter dari jembatan kemudian salah satu rekannya melihat rambut korban dan berusaha menarik sambil teriak meminta bantuan kepada masyarakat yang ada di ladang.

Halaman:

Editor: Musa Abubar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x