Kapolsek Sentani Timur, IPTU Dr. Yohan Ongge Bersyukur Jalani 100 Hari Kerja dan Siap Melayani Masyarakat

30 Juni 2022, 16:55 WIB
Ibadah Syukuran di halaman Mapolsek Sentani Timur.. /Portal Papua/

PORTAL PAPUA  - Sebagai rasa ungkapan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, Kapolsek Sentani Timur IPTU Dr. Yohan Ongge, SH., MH , melakukan ibadah Syukuran di halaman mapolsek Sentani Timur, di Harapan, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, Papua.

"Untuk itu pada hari Minggu, 26 Juni 2022, saya sendiri (Kapolsek Sentani Timur) bertepatan dengan pelaksanaan tugas sudah terhitung 100 hari kerja, Kami bersyukur karena bisa melaksanakan tugas dengan baik dan ada perubahan sedikit, salah satunya lapangan apel dan pagar kantor juga pengungkapan beberapa kasus yang berhasil dintangani," ujar  Kapolsek Sentani Timur IPTU Dr. Yohan Ongge, SH., MH.

Dikatakan, Keluarga besar Polsek Sentani Timur bersyukur, karena memang ada satu kebahagiaan yang kami rasakan dimana ada kesuksesan yang kami raih dan Tuhan Yang Maha Kuasa ikut campur dalam setiap pekerjaan dan setiap tugas-tugas yang kami lakukan di seputar Wilayah kerja kami.

Pria asal Waena Sentani ini menambahkan, bahwa Personil Polsek Sentani Timur siap siaga untuk selalu menjaga situasi Kamtibmas dan melayani masyarakat, serta juga telah membangun koordinasi dengan semua elemen yang ada di wilayah hukum Polsek Sentani Timur.

Kapolsek Sentani Timur, IPTU Dr. Yohan Ongge, SH.,MH.

"Kita ketahui bersama bahwa lokasi wisata dan stadion Lukas Enembe dan venue – venue yang yang ada juga menjadi daya tarik bagi para pejabat Polri atau Pemerintah bahkan lainnya, maka sikap siaga telah ditankan dalam raga Personil Polsek Sentani Timur," lanjut Yohan Ongge.

“Saat ini Polsek Sentani Timur sudah ada penambahan Perwira – perwira baru, tadinya saya sendiri selaku Kapolsek, saat ini sudah ada Wakapolsek kemudian ada juga Kanit Samapta yang perwira juga, sebelumnya Samapta dijabat oleh Bintara tinggi saat ini dijabat oleh seorang Perwira," ungkap Yohan Ongge, yang juga Ketua Alumni SMP Negeri 11 Jayapura ini.

Yohan Ongge menambahkan, untuk dilakukan ibadah syukuran 100 hari kerja, Personil Polsek harus diberikan motivasi dan semangat, sehingga mereka tidak jenuh dalam melaksanakan tugas pokok sebagai seorang Polri.

Sebagai rasa ungkapan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, Kapolsek Sentani Timur IPTU Dr. Yohan Ongge, SH., MH , melakukan ibadah Syukuran di halaman Mapolsek Sentani Timur.

Sementara itu, Kepala Distrik Sentani Timur. Esli Suangburaro., dalam sambutan mengatakan, bahwa kedepan akan ada pertemuan terkait persiapan 17 Agustus 2022, akan melibatkan seluruh Muspida Distrik Sentani Timur untuk membahas kegiatan yang akan dilakukan.

“Trima kasih Saya  sampaikan kepada Kapolsek dan Jajarannya yang telah menciptakan situasi Kamtibmas dengan baik di wilayah Pemerintahan Distrik Sentani Timur,”  kata Suangburaro.

Turut hadir pada acara syukuran 100 hari kerja, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Pemerintah, Tokoh Perempuan, Tokoh Puda, Tokoh Masyarakat dan seluruh jajaran Polsek Sentani Timur beserta Ibu – ibu Bayangkari.

Usai ibadah syukuran dilanjutkan dengan ramahbtamah dan kegiatan hiburan atau karaoke bersama di halaman apel Mapolsek Sentani Timur.***

Editor: Fransisca Kusuma

Sumber: kabartanahmerah.com

Tags

Terkini

Terpopuler