Tingkatkan Kualitas Pendidikan, SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu MoU dengan PT. SAM Air Pimpinan Wagus Hidayat

- 12 Juni 2022, 18:32 WIB
Direktur Utama PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air, Wagus Hidayat dan Kepala SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, Drs. Budi Riyanto, M.MPd., ketika melakukan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama (MoU).
Direktur Utama PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air, Wagus Hidayat dan Kepala SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, Drs. Budi Riyanto, M.MPd., ketika melakukan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama (MoU). /Muhammad Irfan / Portal Papua/

PORTAL PAPUA -  SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu melakukan kunjungan ke Kantor PT Semuwa Group, untuk menjalin kerjasama dan mengadakan Memorandum of Understanding atau MoU dalam bidang penerbangan.


MoU meliputi tindak lanjut anak didik SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu untuk melakukan pelatihan atau magang di PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air.

Baca Juga: Rapat Khusus Forum Kepala Daerah se- Tanah Tabi dan Saireri Hasilkan Dukungan DOB dan Percepatan Pembangunan
Dengan adanya MoU tersebut guna dapat meningkatkan standar pendidikan di SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, saat anak-anak didiknya magang di maskapai penerbangan yang ada di Kabupaten Jayapura maupun di Kabupaten Mimika.


Kepala SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, Drs. Budi Riyanto, M.MPd mengatakan, kerjasama ini dilakukan untuk meningkatkan kompetensi siswa dan guru SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu.

Baca Juga: Pemprov Papua dan Pemkab Jayapura Tanam 1.000 Bibit Pohon Sagu Warnai Hari Lingkungan Hidup Sedunia
"Kami lakukan MoU dengan PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air ini untuk meningkatkan kompetensi guru dan siswa, untuk magang sesuai jurusan di maskapai penerbangan SAM Air," ujar Kepala SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, Drs. Budi Riyanto, M.MPd , ketika dikonfirmasi wartawan media online ini via telepon seluler, Kamis 9 Juni 2022 sore.

Saat dilakukan tandatangan kedua belah pihak. Direktur Utama PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air, Wagus Hidayat dan Kepala SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, Drs. Budi Riyanto, M.MPd., ketika melakukan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama (MoU).
Saat dilakukan tandatangan kedua belah pihak. Direktur Utama PT Semuwa Aviasi Mandiri (SAM) Air, Wagus Hidayat dan Kepala SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu, Drs. Budi Riyanto, M.MPd., ketika melakukan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama (MoU).

Menurutnya, untuk kerjasama dengan maskapai penerbangan SAM Air, sebelumnya anak didik di SMK Negeri 5 Penerbangan Waibhu telah dilakukan pelatihan di maskapai penerbangan tersebut.


"Sehingga diharapkan anak-anak didik dan guru-guru kami bisa mendapat pengetahuan lebih yang tidak didapatkan di sekolah. Sesuai program pendidikan dan motto jurusan di sekolah yang bergerak dalam penerbangan, apalagi sekarang kami di SMK diwajibkan mempunyai pasaran industri yang relevan dan kebetulan PT SAM Air ini membuka diri untuk anak-anak dan guru-guru kami untuk belajar atau magang di tempat mereka," tuturnya.

Baca Juga: Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin Korwil Papua Gelar Silahturahmi dan Raker I di Jayapura
Dikatakannya, kerjasama atau MoU ini mempunyai durasi dua (2) tahun, dan setelah 2 tahun itu nanti dilihat hal-hal mana yang perlu dievaluasi dalam kerjasama tersebut.


"Kami sebagai pihak sekolah kan mencari mitra untuk peningkatan kompetensi pendidikan bagi siswa dan guru," katanya.

Halaman:

Editor: Fransisca Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x