Begini Cara Ricky Nelson Menanggapi Adaptasi Syaiful Bersama Persipura

- 26 Juli 2022, 13:25 WIB
Syaiful Indra Cahya ketika ikut latihan perdanya bersama tim Persipura Jayapura di kompleks lapangan latihan Stadion Lukas Enembe, Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin 25 Juli 2022 ( PORTAL PAPUA )
Syaiful Indra Cahya ketika ikut latihan perdanya bersama tim Persipura Jayapura di kompleks lapangan latihan Stadion Lukas Enembe, Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin 25 Juli 2022 ( PORTAL PAPUA ) /

 

PORTAL PAPUA - Pemain belakang anyar tim Persipura Jayapura Syaiful Indra Cahya nampak terlihat sudah ikut latihan perdanya bersama Ian Louis Kabes dan kawan -kawan (dkk), Senin 25 Juli 2022 di kompleks lapangan latihan, Stadion Lukas Enembe.

Pesepakbola kelahiran Malang, 28 Mei 1992 tersebut langsung melahap menu latihan yang diberikan Ricky Nelson bersama staf pelatih Persipura.

Syaiful yang terkenal kuat dan taktis menjaga lini belakang tim yang ia perkuat berperan sebagai ful bek kanan ataupun juga bisa sebagai stoper ini langsung berpasangan bersama Yustinus Pae.

Menurut Ricky Nelson, sang juru racik tim Mutiara Hitam Persipura Jayapura menyampaikan bahwa saat ini mantan pemain Persik Kediri dan Arema FC itu hanya butuh adaptasi dengan cara main anak -anak tim Persipura.

" Syaiful baru ikut latihan, tapi secara teknisnya dia pemain bagus. Tinggal adaptasi dengan cara main anak -anak ", kata Ricky Nelson, Senin, 25 Juli 2022 usai latihan Persipura.

Jadi secara permainan dia (Syaiful) pemain pengalaman, tinggal dia bagimana adaptasi dengan pemain sini saja ", tambah Ricky.

Pengalaman Syaiful yang malang melintang di berbagai klub Indonesia membuatnya sempat mencicipi berseragam Timnas Indonesia.

Dok (PORTAL PAPUA)
Dok (PORTAL PAPUA)
Pada usia muda tepatnya 2012 lalu, Syaiful menjadi bagian skuad Timnas Indonesia U-21 yang bermain di turnamen Hasanal Bolkiah di Brunei Darussalam.

Sebelumnya Syaiful Indra Cahya adalah anggota timnas Indonesia U-15 pada tahun 2007 silam.

Usai dari timnas U-21, Syaiful bergabung ke timnas U-23 dan akhirnya bisa bergabung dengan timnas senior pada 2013.

Menanggapi aksi tidak mengenakan yang dilakukan Syaiful baru -baru ini waktu berseragam tim AHHA PS Pati FC 2021 yang lalu. 

Ricky Nelson Mengakui bahwa itu masa lalu dari setiap masing -masing pribadi pemain Sepak Bola. 

Namun Ricky Nelson berharap hal itu tidak boleh terulang lagi ketika Syaiful perkuat tim kebangaan masyarakat Papua, Persipura Jayapura.

" Saya fikir semua pemain punya masalah pribadi masing -masing pada masa lalu. Semua orang punya masalah lalu yang mungkin salah. Tapi saya berharap dengan kita menatap masa depan, harus berubah dan jangan terjadi lagi ", terang Ricky Nelson.

Berikut Karier Syaiful :

2010 - 2011 Persik Kediri

2011 - 2012 Persija Jakarta

2012 - 2013 Persema Malang

2013 - 2014 Persik Kediri

2014 - 2015 Persija Jakarta

2015 - 2016 Sriwijaya FC

2016 - 2018 Arema FC

2018 Bali United

2019 Semen Padang FC

2019 PSIM Yogyakarta

2021 AHHA PS Pati FC

2022 Persipura Jayapura

No Punggung : (2)

***

 

 

Editor: Silas Ramandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x