Decksa Almer Pembalap Belia Honda Bikin Bangga di Thailand

- 18 Mei 2022, 02:05 WIB
Pembalap muda Indonesia Decksa Almer Alfarezel berhasil menjadi juara di Thailand.
Pembalap muda Indonesia Decksa Almer Alfarezel berhasil menjadi juara di Thailand. /Instagram.com/ @decsaalmer19/

Erick Winardi Kusumo selaku Manager Marketing Astra Motor Papua mengatakan turut bangga pada capaian pebalapmuda PT AHM. Menurutnya mereka telah berusahamemberikan yang terbaik bagi Indonesia. Dia mengharapkanterus lahir para pebalap profesional binaan PT AHM.

 

Baca Juga: Pemprov Papua Pastikan Migrasi ke Siaran TV Digital, Masyarakat Tak Mampu Terima Set Top Box Gratis

“Kami dari Papua tentu memberi dukungan sepenuhnya. Terima kasih atas perjuangan yang telah dilakukan. Merekamasih muda dan memiliki peluang yang besar kedepan. Semoga terus gemilang karier di dunia balap. Kami harap juga lahir para pebalap profesional dari Papua, yang bisamembawa nama Indonesia ke kancah balap dunia,” ucapErick.

 

TTC merupakan ajang awal para pebalap binaan Astra Honda untuk menunjukkan bakatnya di jenjang luar balap nasional. Di sinilah para talenta muda binaan harus menunjukkanpotensi dan kemampuan terbaik sebelum naik ke jenjang Asia lainnya yang lebih tinggi, bahkan sebelum masuk ke fase kelas dunia.

Baca Juga: Kadin Papua Dorong Produk UMKM Bumi Cenderawasih Dipasarkan ke Amazon Amerika

"Dari ajang ini (TTC) kami melihat potensi dan kemampuanpara pebalap binaan untuk beranjak ke jenjang lebih tinggi. Kami akan konsisten dengan penjenjangan ini, dan berusahamenciptakan bibit-bibit baru pebalap yang mampu membawaterbang tinggi nama Bangsa Indonesia," ujar Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning & Analysis AHM.

Setelah seri kedua, ajang ini masih menyisakan empat seri lagidi sirkuit yang sama, dengan total terdapat delapan balapantahun ini. Masih banyak kesempatan untuk Decksa danChessy menunjukkan potensi terbaik mereka dan mengharumkan nama bangsa dengan gelar juara.***

Halaman:

Editor: Eveerth Joumilena

Sumber: Honda Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x