PSS Sleman Terkapar Usai Terkena Empat Jubi Persipura

- 21 Maret 2022, 01:52 WIB
Para pungawa tim Mutiara Hitam panjatkan Doa sebelum masuk lapangan Stadion Kompyang Sujana, Bali ketika melawan PSS Sleman ( BRI Liga1 )
Para pungawa tim Mutiara Hitam panjatkan Doa sebelum masuk lapangan Stadion Kompyang Sujana, Bali ketika melawan PSS Sleman ( BRI Liga1 ) /Alit_Binawan/

 

PORTAL PAPUA - Terjadi pertandingan gila di Stadion Kompyang Sujana antara tim Persipura Jayapura menjamu PSS Sleman dengan skor akhir 4-2 untuk kemenangan tim Mutiara Hitam . Jalanya pertandingan benar - benar sengit penuh dengan drama yang terjadi , baik Persipura maupun PSS Sleman saling jual beli serangan bahkan anak asuh Putu Gede sempat lending duluan lewat gol Wander Luiz di menit '6 lalu dibalas satu gol dari Elisa Basna dimenit '21 membuat skor imbang akhir babak pertama .

Memasuki babak kedua tim PSS Sleman sempat unggul kembali lewat gol Irkham Mila namun lagi - lagi Persipura samakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Yevhen dari titik putih . Dan akhirnya dramapun terjadi wasit yang memimpin pertandingan berikan hadia finalti untuk PSS Sleman setelah Muhamad Tahir diangap lakukan pelangaran untuk pemain PSS Sleman di kotak terlarang Persipura. Namun lagi - lagi kesempatan emas ini tidak bisa dimanfaatkan menjadi gol oleh Wander Luiz , bola terkena mistar gawang dan gagal menjadi gol .

Petaka pun datang untuk anak asuh Putu Gede setelah Ferinando Pahabol menjebol gawang PSS Sleman menuju akhir pertandingan tepat menit '88 dan ditutup oleh Kristof Yoku pada menit 90+1 membuat Persipura menangkan pertandingan atas PSS Sleman dengan skor akhir 4-2 .

Usai pertandingan pelatih kepala Persipura Jayapura, Anggel Alfredo Vera merasa bahwa dirinya belum tenang dan harus kembali kerja keras selesaikan dua pertandingan sisa menantang PSIS Semarang dan laga penuttup jumpa Persita Tanggerang. Alfredo Vera juga berikan pujian untuk anak asuhnya dengan kerja keras pemain Persipura di dua pertandingan penting melawan Bhayangkara FC dan PSS Sleman .

" Dua pertandingan mereka ( pemain ) kerja dengan hati dilapangan, mereka tahu pertandingan sangat penting, motivasi mereka luar biasa ", ungkap Alfredo Vera pada sesi post match press conference, Minggu 20 Maret 2022 usai pertandingan .

Sementara itu Muhamad Tahir juga tak lupa menyampaikan banyak terima kasih kepada masyarakat Papua atas 'Doa' dan dukunganya kepada tim Persipura sampai saat ini .

" Saya berterima kasih kepada masyarakat Papua atas doa dan dukunganya sehingga kami bisa menangkan pertandingan ini ", ujar Tahir yang mendampingi Alfredo Vera .

Pelatih PSS Sleman Putu Gede bersama Ramndani Lestaluhu berikan keterangan usai pertandingan menantang Persipura dengan kekalahan 2 -4 untuk Persipura dalam sesi post match press conference
Pelatih PSS Sleman Putu Gede bersama Ramndani Lestaluhu berikan keterangan usai pertandingan menantang Persipura dengan kekalahan 2 -4 untuk Persipura dalam sesi post match press conference

Dengan terkaparnya PSS Sleman atas Persipura lewat empat Jubi alias gol Persipura ke jala PSS Sleman yang di kawal Miswan Saputra ini membuat mereka semakin tidak nyaman dan ada dalam bayang - bayang jurang degradasi dengan hanya bedah tiga poin dengan Persipura dan Persipura sendiri kembali pangkas poin mendekati Barito Putera  menyisakan dua poin .

Halaman:

Editor: Silas Ramandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x