WOW ! Ajax Amsterdam Lakukan Hal Unik Pada Piala Erdevisie Musim Ini

- 14 Mei 2021, 18:12 WIB
Ajax Amsterdam memenangkan kompetisi Eredivisie 2020/21.
Ajax Amsterdam memenangkan kompetisi Eredivisie 2020/21. /Twitter @AFCAjax

"Musim ini, kami nyaris selalu bermain tanpa kehadiran suporter di tribune. Meski begitu, kami tetap merasakan dukungan dari mereka setiap pekan. Mulai dari perjalanan ke stadion, di media sosial, dan juga kontak langsung dengan kami," kata General Director Ajax, Edwin Van der Sar.

Musim ini, Ajax hanya dua kali bermain di hadapan suporter mereka, tepatnya di pekan kedua dan ketiga, menghadapi RKC Waalwijk dan Vitesse Arnhem. Itu pun yang hadir tak lebih dari 13 ribu orang, padahal kapasitas stadion mereka mampu menampung lebih dari 55 ribu. Sisanya, mereka mengarungi musim di stadion kosong.

Baca Juga: MANCHESTER CITY VS CHELSEA: IniTempat Final Liga Champion 2020/ 21

Setiap bintang yang diberikan kepada suporter Ajax memiliki berat 3,45 gram, namun hanya 0,06 gram yang berasal dari trofi yang dileburkan tersebut. Ini agar semua pemegang tiket mendapat 'kepingan' dari trofi tersebut.

Langkah ini pun diapresiasi Federasi Sepakbola Belanda (KNVB). Mereka akhirnya memberikan trofi kedua pada Ajax, sehingga tetap ada yang bisa mereka simpan di lemari gelar.

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x