Gagas 'Jateng di Rumah Saja', Ganjar Pranowo Malah Tuai Ocehan Hingga Diacuhkan

- 7 Februari 2021, 15:25 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. / Instagram.com/@ganjar_pranowo

PORTAL PAPUA - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, terus-menerus mendapat ocehan dari sejumlah masyarakat Jateng yang menolak pemberlakukan sebuah gerakan bernama 'Jateng di Rumah Saja' atas inisiatif Pranowo.

Bahkan, beberapa kepala daerah atau bupati ikut bersikap acuh dan tidak mau menuruti dan mengeksekusi kebijakan Pranowo sebagai Gubernur Jateng.

"Ada tiga kepala daerah yang tidak mengeluarkan surat edaran,jadi masih menggunakan pedoman pada PPKM, ada Kota Semarang, ada Kabupaten Banjarnegara, sama Kota Magelang," tutur Pranowo.

Baca Juga: Wajah dan Dada Lebih Besar, Millen Cyrus Jadi Bahan Pembicaraan di Masjid

Gerakan atau kebijakan yang digalang Pranowo tentu bukan tanpa motif dan alasan yang mendasar, sebab tak bisa dipungkiri bahwa setiap harinya korban terpapar Covid-19 terus berjatuhan.

Dalam kebijakan itu, Ganjar Pranowo meminta selama dua hari di akhir pekan ini, dari tanggal 6 hingga 7 Februari 2021, seluruh masyarakat Jawa Tengah tidak keluar rumah.

Sebenarnya, kebijakan tersebut bukanlah hal yang sulit dilakukan sebab Gubernur Prabowo hanya meminta 2 hari saja untuk tidak keluar rumah, namun tetap saja sejumlah masyarakat menolaknya.

Baca Juga: Golkar Sebut Baru Bisa Pastikan Penerapan Revisi UU Pemilu di Tahun 2024

Ganjar tentu heran dengan sikap dari sejumlah masyarakatnya yang acuh terhadap kebijakan yang dibuatnya.

Halaman:

Editor: Ade Riberu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x