Caith Tersingkir di CHUANG ASIA THAILAND, Battle Performance Menanti di Babak Final

- 8 April 2024, 00:58 WIB
3 Mentor saat pengumuman Eliminasi Stage 3 di CHUANG ASIA THAILAND.
3 Mentor saat pengumuman Eliminasi Stage 3 di CHUANG ASIA THAILAND. /

 

PORTAL PAPUA  - Trainee asal Indonesia, Caith, telah resmi tereliminasi dari babak ketiga CHUANG ASIA THAILAND dengan menempati posisi ranking 22. Dengan hanya 18 trainee vote teratas yang dapat melanjutkan ke babak final, Caith, sayangnya, tidak berhasil mencapai posisi tersebut.

Sesaat sebelum pengumuman resmi, Caith mendapat kesempatan untuk berbicara dengan mentor Mike Angelo. Mike menanyakan mengenai perasaan Caith setelah sebelumnya berada di posisi ranking terakhir pada babak eliminasi pertama. Dengan penuh keyakinan, Caith menyatakan bahwa dia merasa beruntung dan layak untuk melanjutkan ke babak selanjutnya.

Meskipun akhirnya Caith tidak berhasil melanjutkan perjalanan di CHUANG ASIA, dia menegaskan bahwa semangatnya tidak patah. Dengan usianya yang masih 15 tahun, Caith melihat semua ini sebagai permulaan dari perjalanan menuju masa depannya yang panjang. “Umurku masih 15 tahun, perjalananku untuk masa depan masih panjang!” ujarnya dengan senyum manis di wajahnya.

Caith menegaskan bahwa meskipun ini adalah akhir dari perjalanannya di CHUANG ASIA, ini bukan akhir dari mimpinya. Dia berkomitmen untuk terus bekerja keras dan mengejar impian masa depannya dengan semangat yang sama seperti sebelumnya.

Walaupun trainee asal Indonesia tidak lagi berpartisipasi, namun semangat dan potensi dari para trainee lainnya terus berkobar untuk debut dalam girlgroup berskala internasional tersebut.

Dalam babak final yang akan disiarkan secara langsung, 18 trainee telah dibagi menjadi 2 grup untuk menampilkan penampilan istimewa dengan lagu “Into The New World” dan “Vroom Vroom”.

Siapakah dari 18 trainee yang akan dipilih untuk memperoleh kesempatan debut menjadi sebuah girlgroup? Pertanyaan ini akan terjawab dalam siaran langsung yang dapat disaksikan melalui aplikasi WeTV dan channel RTV.

Jangan lewatkan momen penentuan ini yang akan menjadi tonggak sejarah bagi karier para trainee ini. Saksikan siaran langsungnya pada tanggal 6 April 2024 di WeTV.***

Editor: Eveerth Joumilena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x