Taklukan PSBS Biak 2-1, Pembuktian Pemain Lokal Persewar Waropen, Arahan Eduard Ivakdalam

- 3 November 2023, 18:51 WIB
Para pemain Persewar rayakan gol kedua yang dicetak oleh Richardo Kaka Youwe dengan ucapan syukur dok (Portal Papua) Silas Ramandey
Para pemain Persewar rayakan gol kedua yang dicetak oleh Richardo Kaka Youwe dengan ucapan syukur dok (Portal Papua) Silas Ramandey /

 

PORTAL PAPUA - Tim Persewar Waropen berhasil menangkan pertandingan Derby Papua (Saireri) ketika menjamu PSBS Biak di Stadion Mandala Jayapura dengan skor akhir 2-1.

Lanjutan kompetisi Pegadaian Liga 2 2023 -2024 putaran kedua, grup 4 Wilayah Timur.

Masing -masing gol Persewar di cetak oleh captain tim mereka Boaz Solossa pada menit ke- 43 babak pertama. Dan Richardo Kaka Youwe di menit ke-49 babak kedua.

Sementara satu gol lain dari tim tamu PSBS Biak dicetak oleh striker mereka asal Brasil yakni Alexsandro Do Santos menit ke-57.

Pelatih kepala Persewar Waropen, Eduard Ivakdalam usai pertandingan menyebutkan bahwa kemenangan ini atas PSBS menjadi ajang pembuktian anak - anak Papua yang ada dalam tim Persewar.

Dirinya juga tak lupa mengucap syukur kepada Tuhan dengan hasil tiga poin penuh yang didapatkan oleh skuadnya.

"Ketenangan dari pemain saya sangat luar biasa, dan akhirnya kita bisa meraih tiga poin. Anak -anak Persewar mereka punya motivasi tinggi karena pertarungan hari ini anak lokal Papua melawan pemain asing campuran lokal milik PSBS", ujar Ivakdalam, Jumat 03 November 2023 di Stadion Mandala, Kota Jayapura.

"Ini pembuktian pemain lokal saya, mereka mampu bermain di level yang tinngi dengan sangat baik", sambungnya lagi.

Kemenangan di awal putaran kedua ini, bagi Persewar sendiri menjadi motivasi untuk para pemain guna menatap pertandingan -pertandingan berikutnya.

Halaman:

Editor: Silas Ramandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x