Hasil UCL : Liverpool vs Villareal, Comeback di Balas Comeback Liverpool Lolos

4 Mei 2022, 10:02 WIB
Semifinal leg kedua Liga Champions /

 

PORTAL PAPUA -- Laga dramatis tersaji ketika tim perwakilan Liga Inggris yakni  Liverpool menantang tim perwakilan Liga Spanyol ( La Liga ) Villarreal di partai semifinal Liga Champions leg kedua di kandang Villarreal.

 Liverpool mampu menyuguhkan aksi comeback dramatis melawan Villarreal sekaligus memastikan langkah mereka ke final Liga Champions

Liverpool tertinggal 0-2 dari Villarreal pada babak pertama pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Liverpool di Stadion de la Ceramica. 
 
 Namun, Liverpool berhasil comeback secara dramatis usai turun minum dalam pertandingan yang digelar pada Selasa 03 April waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB .

Pertandingan pun berjalan sengit dengan Liverpool dan Villarreal berbagi penguasaan bola. 

Menurut statistik UEFA yang dikutip BolaSport.com, Liverpool dan Villarreal sama-sama memiliki penguasaan bola 50 persen.

Dari segi peluang, Liverpool lebih unggul dengan menciptakan 15 tembakan yang 5 di antaranya mengarah tepat sasaran. 

 Sementara itu, Villarreal memproduksi 5 tembakan dengan 2 menuju ke gawang. 

Villarreal sebenarnya mampu mengejutkan Liverpool dengan gol cepat saat pertandingan baru berjalan selama tiga menit. 

Gol pembuka keunggulan Villarreal itu bermula dari umpan silang Pervis Estupinan dari luar kotak penalti yang langsung diteruskan Etienne Capoue ke Boulaye Dia. 

Kiper Liverpool, Alisson Becker, terlanjur bergerak untuk menutup ruang tembak Etienne Capoue sehingga meninggalkan sisi kanan gawang dalam keadaan kosong.

Boulaye Dia, yang berada di sisi gawang sebelah kanan, memanfaatkan kesempatan itu dengan menembak bola menggunakan kaki kanannya. Villarreal pun unggul 1-0 atas Liverpool. 

Setelah kebobolan, Liverpool langsung menekan pertahanan Villarreal demi menyamakan kedudukan. 

Pada menit ke-23, Liverpool mendapatkan kans untuk mencetak gol lewat serangan yang dimotori Mohamed Salah. 

 Mohamed Salah menyusuri sisi kanan wilayah penyerangan Liverpool sebelum mengirim umpan kepada Diogo Jota. 

Jota merangsek ke dalam kotak penalti dan tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Villarreal, Geronimo Rulli. 

 Namun, Jota kemudian terjatuh setelah bola direbut oleh pemain bertahan Villarreal, Raul Albiol, sehingga peluang Liverpool pun menguap begitu saja. 

Villarreal mendapatkan kesempatan yang sama pada menit ke-37 lewat aksi Giovani Lo Celso, yang merangsek ke dalam kotak penalti, setelah mendapatkan umpan dari Gerard Moreno yang membelah lini belakang The Reds. 

 Giovani Lo Celso sudah berhadapan dengan Alisson, tetapi sang kiper berhasil merebut bola dari kaki Lo Celso.
 
Peluang Villarreal baru berbuah hasil pada menit ke-40 ketika umpan silang Etienne Capoue diteruskan ke gawang dengan tandukan Francis Coquelin di dalam kotak penalti. 
 Alisson pun terpaksa memungut bola dari gawangnya untuk kedua kali. Villarreal 2, Liverpool 0. 

Keunggulan Villarreal itu bertahan hingga wasit mengakhiri babak pertama. 

 Dengan keunggulan itu, Villarreal berhasil menyamakan agregat menjadi 2-2. 

Pasukan Unai Emery membuat kemenangan 2-0 Liverpool pada leg pertama seolah sia-sia. 

 Usai turun minum, Liverpool langsung tampil menyerang. 

Pada menit ke-47, skuad asuhan Juergen Klopp mendapat kans lewat skema tendangan bebas. 

 Akan tetapi, peluang itu tak menghasilkan gol setelah bola tendangan Trent Alexander-Arnold keluar lapangan setelah mengenai kaki kanan Sadio Mane di dalam kotak penalti. 

Delapan menit berselang, bola tendangan Trent Alexander-Arnold dari luar kotak penalti mengenai Juan Foryth sebelum mendarat di atas gawang Villarreal. 

 Upaya Liverpool baru menghasilkan gol pada menit ke-62 berkat lesakan dari Fabinho. 

Fabinho melepaskan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang membuat bola meluncur melewati sela kaki kiper Geronimo Rulli. Villareal 2, Liverpool 1. 

 Liverpool hanya butuh waktu lima menit untuk mencetak gol lagi sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 2-2. 

Kali ini, giliran Luis Diaz yang mencatatkan namanya di papan skor. 

 Luis Diaz menyambut umpan Trent Alexander-Arnold di luar kotak penalti dengan tandukan di depan gawang. 

Bola sundulan Luis Diaz masuk ke gawang setelah kembali melewati sela-sela kaki Geronimo Rulli. 

 Pada menit ke-74, Liverpool semakin menggila dengan mencetak gol ketiga melalui Sadio Mane. 

Liverpool membalik keadaan dan berhasil taklukan Villarreal
Berawal dari serangan Villarreal yang mampu dipatahkan Naby Keita, Liverpool kemudian melakukan serangan balik. 

 Naby Keita memotong umpan Villarreal dan mengirim umpan terobosan kepada Sadio Mane. 

Sadio Mane mengecoh Geronimo Rulli yang sudah keluar dari gawangnya. 

 Setelahnya, Mane mengecoh Juan Foyth dan menembakkan bola dengan kaki kiri di dalam kotak penalti menuju gawang yang kosong. 

Berkat gol ini, Sadio Mane kini mengoleksi 15 gol di babak sistem gugur Liga Champions

 Tak ada tambahan gol tercipta dari kedua tim hingga wasit Danny Makkelie meniup peluit panjang. 
 

Liverpool pun berhak melaju ke babak final Liga Champions dengan agregat 5-2. 

Hasil pertandingan: Villarreal 2-3 Liverpool (Boulaye Dia 3', Francis Coquelin 40'; Fabinho 62', Luis Diaz 67', Sadio Mane 74')

Susunan pemain Villarreal dan Liverpool:

 

Villarreal (4-4-2): 13-Geronimo Rulli; 8-Juan Foyth, 3-Raul Albiol, 4-Pau Torres, 12-Pervis Estupinan; 17-Giovani Lo Celso, 5-Dani Parejo, 6-Etienne Capoue, 19-Francis Coquelin; 7-Gerard Moreno, 16-Boulaye Dia

Pelatih: Unai Emery

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson; 66-Trent Alexander-Arnold, 5-Ibrahima Konate, 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson; 8-Naby Keita, 3-Fabinho, 6-Thiago; 11-Mohamed Salah, 10-Sadio Mane, 20-Diogo Jota (23-Luis Diaz 46')

Pelatih: Juergen Klopp

Wasit: Danny Makkelie (Belanda)***

Editor: Silas Ramandey

Tags

Terkini

Terpopuler