Presiden Jokowi Akan Open House Untuk Lebaran 2024

- 6 April 2024, 10:59 WIB
Presiden Jokowi dan Ibu Negara, Iriana Jokowi yang dikabarkan sudah mulai mengemasi sebagian barang pribadinya di Istana Negara walaupun masa jabatannya masih berlangsung dua tahun ke depan.
Presiden Jokowi dan Ibu Negara, Iriana Jokowi yang dikabarkan sudah mulai mengemasi sebagian barang pribadinya di Istana Negara walaupun masa jabatannya masih berlangsung dua tahun ke depan. /Antara
PORTAL PAPUA - Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan Presiden RI Joko Widodo dijadwalkan menggelar acara ramah-tamah atau open house di Jakarta pada Lebaran 2024.
.
"Sementara dijadwalkan begitu," kata Pratikno saat ditemui di Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Jumat 5 April 2024.
 
Artikel ini sebelumnya telah dimuat dengan judul "Presiden Jokowi Dijadwalkan Gelar Open House di Jakarta saat Lebaran"

 
Diketahui sebelumnya pada Idulfitri 1444 Hijriah atau Lebaran 2023, Presiden Jokowi merayakan momen Lebaran bersama keluarga di kampung halamannya, Solo, Jawa Tengah. Sementara itu, Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap berada di Jakarta saat Lebaran 2023.
.
Pada tahun lalu, keduanya tidak menggelar open house, baik untuk awak media maupun para menteri Kabinet Indonesia Maju.***

Editor: Eveerth Joumilena

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x