Kapolres Fredrickus Maclarimboen: Hari Ini Tim Identifikasi dan Labfor Polda Papua Lakukan Olah TKP Kebakaran

- 19 Januari 2024, 04:50 WIB
Nampak proses pemadaman api yang dilakukan oleh pihak kepolisian dengan menggunakan Water Cannon dan warga sekitar dengan menggunakan alat seadanya yang membakar bangunan mess dan rumah yang berada di kawasan Sawmill Kayu, di Jalan Kehiran, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, P
Nampak proses pemadaman api yang dilakukan oleh pihak kepolisian dengan menggunakan Water Cannon dan warga sekitar dengan menggunakan alat seadanya yang membakar bangunan mess dan rumah yang berada di kawasan Sawmill Kayu, di Jalan Kehiran, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, P /



PORTAL PAPUA- Satu unit mess dan dua unit rumah yang berada di dalam areal lokasi sawmill kayu, Jalan Kehiran, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu, 17 Januari 2024 kemarin malam sekitar pukul 22.09 WIT. Musibah itu, tidak menelan korban jiwa. Namun kerugian material diperkirakan mencapai Rp 1 miliar lebih.

Mess karyawan sawmill kayu dan dua unit rumah yang terbakar itu milik Jerry, di Jalan Kehiran, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua. Musibah kebakaran tersebut diungkapkan Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W. A. Maclarimboen, S.IK., M.H., kepada wartawan media online ini, Kamis, 18 Januari 2024 siang.

Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W. A. Maclarimboen, S.IK., M.H., menjelaskan, satu unit mess karyawan dan dua unit rumah yang berada di kawasan sawmill kayu itu diketahui milik Jerry, yang berada di Jalan Kehiran, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.
"Ya betul, tadi malam kurang lebih sekitar pukul 22.09 WIT memang terjadi kebakaran di salah satu sawmill yang berada di Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani. Dari keterangan saksi yang kita peroleh, jalur api itu berasal dari salah satu kamar mess karyawan yang ada di dalam kawasan sawmill tersebut," terangnya.
"Namun dari beberapa saksi yang sempat dimintai keterangan pada saat berada di lokasi TKP, itu memang sebelumnya juga ada yang membakar sampah di areal sawmill kayu itu. Akan tetapi, kita belum bisa memastikan penyebab kebakaran di areal sawmill itu," ucap Kapolres Jayapura menambahkan.

Lanjut AKBP Fredrickus Maclarimboen menyampaikan, pihaknya hari ini berencana melakukan olah TKP yang dilakukan oleh Tim Identifikasi dan Labfor Polda Papua, untuk mencari kepastian daripada titik api itu berasal atau penyebab kebakaran di lokasi sawmill kayu tersebut.
"Dari data yang kami peroleh sementara, inikan ada beberapa kerugian material. Yakni, satu unit bangunan mess karyawan itu ada lima pintu (petak), ada dua unit bangunan rumah, juga ada dua unit sepeda motor dan ada mesin serbaguna, serta ada beberapa alat sawmill kayu yang ikut terbakar," paparnya.
"Jadi, estimasi (kerugian) sementara atau belum pasti yang disampaikan dari pihak korban itu kurang lebih mencapai 1 miliar rupiah kerugian yang dialami dalam musibah kebakaran ini. Karena disitu kan ada 2 unit rumah maupun 1 unit bangunan mess yang terbakar dan sepeda motor, serta alat-alat sawmill yang ikut terbakar. Sementara itu saja yang bisa kita update untuk terkait dengan perkembangan kasus kebakaran semalam," tukas Kapolres Fredrickus Maclarimboen. (Fan)

Editor: Fransisca Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x