Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua : PDI Perjuangan Siap Mewujudkan Amanat Rakyat

- 10 Februari 2023, 09:50 WIB
/

JAYAPUA (PORTAL PAPUA) - Pemekaran yang terjadi di Papua dibagi menjadi 4 Provinsi yaitu Papua Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua dari pemekaran wilayah yang dilakukan oleh pemerintahan, PDI Perjuangan melakukan Penyesuaian dengan pembentukan DPD dan Pimpinan Daerah yang baru dengan melakukan pelantikan.
 
Ketua Bidang Kehormatan Partai PDI Perjuangan Komarudin Watubun SH., MH memberikan kesan dari Pelantikan DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua dapat mewujudkan tujuan Nasional masyarakat sejahtera, adil dan makmur, pelantikan dilaksanakan di Gor Cenderawasih Jayapura (9/2/2023).
 
Komarudin berpesan” Pada Tahun 2024 harus menang, tujuan dari  partai politik untuk mewujudkan tujuan Nasional masyarakat Sejahtera, masyarakat Adil, masyarakat Makmur yang bersifat abstrak tapi konkritnya rakyat bisa makan, sekolah, hidup harus lebih baik, makanya kita berorganisasi dari organisasi kita konsolidasi rakyat, merebut kekuasaan, dari kekuasaan itu kita mewujudkan tujuan Nasional. Sudah saatnya untuk PDI Perjuangan mengambil alih kekuasaan di tanah Papua, 4 Provinsi baru di Papua harus kita berjuang supaya bisa melakukan amanat rakyat dengan baik dan mewujudkannya kepada rakyat yang membutuhkan. Melalui kegiatan ekonomi seperti ini menandakan ada kemajuan dari partai politik,  tidak cukup dengan bicara tapi harus diwujudkan dalam tindakan. Tahun 2024 PDI Perjuangan akan melakukan Pemilihan Umum, Pemilihan Presiden, Pemilihan DPR-RI, DPRD Provinsi, DPR Kabupaten/Kota serta DPD Republik Indonesia. Dari potensi yang ada dalam Pengurus-pengurus akan bertarung untuk memenangkan Pemilihan Umum yang diadakan di Tahun 2024,”ungkapnya.
 
Bupati Biak Numfor sekaligus ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Papua Herry A. Naap S.Si., M.Pd dalam pidato pelantikan dipercayakan melaksanakan amanat dan perintah Partai  Demokrasi Indonesia Perjuangan yang mengawal Pancasila Undang-Undang dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 NKRI dan Kebhinekaan yang ada supaya terjalin terus Kebhinekaan di tengah-tengah Bangsa dan Negara .
 
“Partai PDI Perjuangan adalah partai rakyat Artinya bahwa program-program yang diharapkan dan diinstruksikan dengan membangun ekonomi kerakyatan, menjaga lingkungan/ramah lingkungan untuk ekonomi kerakyatan. Harus membangun jiwa entrepreneurship dari masyarakat Papua dengan melihat inflasi dan membaca peluang. Kader-kader PDIP harus berada di tengah masyarakat untuk hidup dengan masyarakat dengan melihat persoalan di masyarakat serta merancang sebuah program yang mengarah kepada kebijakan. Sesuai dengan amanah dan arahan ketua umum dengan mendapatkan kekuasaan harus bisa mengerjakan program-program pro rakyat jika masyarakat Papua membutuhkan program pro rakyat PDIP memberikan peluang dan kesempatan untuk bekerjasama dengan rakyat dengan mewujudkan kesejahteraan bagi orang Papua, Tuturnya.
 
“DPD PDIP Provinsi Papua sudah berkomitmen dalam tahun 2023 kami akan ada kurang lebih 4x kegiatan pameran UMKM dan seminar dalam pemenang untuk orang Papua tetapi juga kami menginstruksikan seluruh kader baik legislatif maupun eksekutif agar dukungan dari mereka menjadi dukungan dana modal bagi pelaku UMKM di Provinsi Papua,”Tegasnya. *** (Yuliana)

Editor: Fransisca Kusuma

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x