Mundur dari Vokalis Seventeen, Ifan Seventeen: Ada Pihak yang Merasa Dirugikan

- 18 November 2020, 21:09 WIB
Ifan Seventeen
Ifan Seventeen /Instagram.com/@ifanseventeen

"Aku akan turut serta mengajak saudara-saudaraku dalam hati maupun dalam semua perhitungan (like I always did) @hermanseventeen @baniseventeen @andi_seventeen untuk selalu ikut dalam project apapun selama aku bermusik," lanjur Ifan.

Pria 37 tahun itu memberi pernyataan untuk pihak yang merasa dirugikan dengan mempersilakan untuk memakai nama Seventeen.

Baca Juga: Cara Merawat Rambut agar Elastis dan tidak Mudah Rontok

Ifan memberikan catatan agar pihak yang menggunakan nama Seventeen tidak memanfaatkan musibah yang dialami di Tanjung Lesung.

"Untuk yang merasa dirugikan, monggo silahkan dipakai nama Seventeen. Tapi tolong jangan pernah lagi mengambil keuntungan dari musibah yang kami alami," kata Ifan dalam pernyataannya.

Sebagai informasi, Ifan terhitung sudah sebelas tahun menjadi vokalis band Seventeen, sejak pertama kali bergabung pada tahun 2008.

Band Seventeen mendapat musibah tsunami saat mengisi acara di Tanjung Lesung, Banten pada 22 Desember 2018 silam, yang mengakibatkan tiga personelnya meninggal dunia.*** (Hani Febriani/Pikiran-Rakyat.com)

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x