Astra Motor Jalankan Uji Kompetesi Keahlian Teknik Sepeda Motor Jurnalis

- 14 Juni 2024, 17:58 WIB
Astra Motor Jalankan Uji Kompetesi Keahlian Jurnalis
Astra Motor Jalankan Uji Kompetesi Keahlian Jurnalis /


PORTAL PAPUA- Astra Motor Papua selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Wilayah Papua dan Papua Barat Kembali menggelar Uji Kompetensi Keahlian Teknik Sepeda Motor di SMKN 3 Jayapura pada hari Rabu (12/06/24) lalu. Namun, ada hal berbeda dalam kegiatan kali ini karena siswa yang mengikuti kegiatan UKK adalah para jurnalis dari berbagai media yang ada di Jayapura.

Praktek ini dilakukan langsung di bengkel
jurusan Teknik Sepeda Motor (TSM) SMKN 3 Jayapura. Dalam kegiatan tersebut, para media diajak untuk merasakan sensasi secara langsung bagaimana cara pendidikan ala Honda yang biasanya dirasakan langsung oleh para siswa, Ini juga merupakan kali pertama para media datang dan melihat langsung bagaimana isi bengkel jurusan TSM yang berada di SMKN 3 Jayapura yang telah distandarisasi oleh Honda.

Corporate Communication Astra Motor Papua, Nicolaus Bimo mengungkapkan bahwa kegiatan ini melibatkan beberapa jurnalis yang memiliki antusiasme di baik terhadap pendidikan maupun otomotive.

Mereka akan diajarkan tentang fasilitas-fasilitas yang ada di bengkel dan juga beberapa materi-materi yang biasanya diujikan dalam UKK. Adanya acara ini merupakan kelanjutan dari kegiatan ESG mission yang diusung oleh Astra Honda Motor Bersama Astra Motor Papua di pertengahan tahun ini.
“Masih dalam rangkaian kegiatan bertajuk ESG Mission, Engaging for The Future kami mengajak
rekan-rekan jurnalis untuk hadir langsung disini merasakan bagaimana UKK di SMKN 3 Jayapura.
Dalam kesempatan ini terdapat empat orang jurnalis yang hadir langsung untuk merasakan sendiri bagaimana para siswa SMK dilatih dan dibina sesuai dengan standar Honda,” ungkap Bimo.

ESG Mission, Engaging to The Future merupakan sebuah tagline yang digaungkan oleh PT Astra
Honda Motor (AHM). Sebagai bentuk ajakan terhadap masyarakat untuk ikut aktif Bersama sepeda motor Honda dalam mendukung kemajuan di Tanah Air. Dalam kegiatan UKK Bersama jurnalis ini, Honda ingin menunjukkan bahwa kami memberikan support terhadap kemajuan di bidang pendidikan
dengan menyediakan pendidikan dan fasilitas terbaik bagi para penerus bangsa.

Dalam kegiatan ini para diajak untuk pertama-tama mendengarkan briefing oleh Technical Trainer Astra Motor Papua, Hardjito. Kemudian setelah diberikan penjelasn dan materi tentang pelaksanaan UKK, para jurnalis dipersilahkan untuk mencoba secara langsung melakukan checking motor Honda yang sudah disiapkan bersama dengan para guru pendamping. Sepanjang acara para jurnalis terlihat
antusias, karena mereka bisa mempelajari hal baru serta tips-tips melakukan perawatan dan mitigasi terjadinya kecelakaan akibat kurangnya kesadaran terhadap kondisi sepeda motor.

Agenda ini ditutup dengan sharing singkat antara pihak perwakilan Astra Motor Papua dan para Jurnalis yang hadir di acara tersebut. Tidak lupa hadir Kepala Sekolah SMKN 3 Jayapura, Bapak Frans Tunggul Kasih Amarta, S. Pd yang menyempatkan diri menyapa rekan-rekan jurnalis dan menyampaikan apresiasinya terhadap acara ini.

Beliau berharap agar kegiatan-kegiatan rekan-rekan jurnalis dapat terus dilaksanakan terutama yang berhubungan dengan pendidikan agar dapat meningkatkan semangat para
siswa untuk belajar.

Diakhir, Corcomm Astra Motor Papua dan beberapa rekan Astra Motor berterima kasih kepada Bapak Kepala Sekolah dan para guru atas bantuannya dalam menyukseskan acara ini. Tak lupa juga mereka berpamitan sekaligus berterima kasih atas partisipasi dan antusiasme para wartawan yang ikut serta dalam acara ini
“Kami berterima kasih atas kehadiran dan peran rekan-rekan sekalian sehingga acara ini dapat
berlangsung sukses. Masih dengan semangat Sinergi bagi Negeri, kami Astra Honda Motor dan Astra Motor Papua berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan bangsa, terutama dalam hal ini adalah pendidikan.

Semoga rekan-rekan jurnalis menjadi tau dan paham bagaimana kami melakukan
pendidikan dengan standar terbaik untuk hasil terbaik yang dapat diberikan juga,” pungkas Bimo.

Editor: Fransisca Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah