Nama Peniel Waker Teratas Hasil Survei Terkini Media Pilkada Puncak Papua Tengah

- 8 Juni 2024, 12:00 WIB
Peneliti Median, Rico Marbun
Peneliti Median, Rico Marbun /

PORTAL PAPUA- Survei terkini Media Survei Nasional (Median), menempatkan Peniel Waker di urutan teratas elektabilitas untuk Pilkada Kabupaten Puncak Papua Tengah 2024.

"Dalam survei terkini, Peniel Waker masih menduduki tingkat keterpilihan atau elektabilitas tertinggi dibanding nama-nama kandidat lain yang beredar," kata Peneliti Median, Rico Marbun, Sabtu (8/6/2024).

Rico menjelaskan, saat ditanyakan kepada masyarakat mengenai siapa calon yang akan dipilih jika Pilkada Puncak Papua Tengah dilaksanakan saat ini, ternyata elektabilitas Peniel Waker mencapai 24,0 persen. Kemudian diikuti Elvis Tabuni 18,8 persen, Pelinus Balinal 11,8 persen, dan yang mrnjawab lainnya hanya 1.2 persen.

"Sedangkan masyarakat yang belum menentukan pilihan masih relatif tinggi, yaotu di angka 44,2 persen," katanya.

Peniel Waker di urutan teratas elektabilitas untuk Pilkada Kabupaten Puncak Papua Tengah 2024
Peniel Waker di urutan teratas elektabilitas untuk Pilkada Kabupaten Puncak Papua Tengah 2024

Kendati mengantongi keunggulan elektabilitas dalam survei Median terkini, semua calon disebutnya masih harus mewaspadai berbagai dinamika politik yang diperkirakan bisa muncul menjelang pencoblosan. Terlebih pelaksanaan Pilkada 2024 juga masih menyisakan enam bulan.

"Bagi kandidat yang sementara ini unggul dari sisi elektabilitas, jangan berpuas diri. Mengingat masih panjang waktu pelaksanaan Pilkada Puncak Papua Tengah di Desember 2024 mendatang," ucap dia.

Median menggelar survei di Puncak Papua Tengah pada 27 Mei- 3 Juni 2024. Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling dengan jumlah sampel 300 orang yang sudah memiliki hak pilih, menggunakan teknik wawancara langsung. Serta quality control dilakukan terhadap 20% dari sampel yang ada.

Editor: Fransisca Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah