Latihan Hari Kedua Ramai Sudah Bergabung, Persipura Kedatangan Tambahan Kiper dari Jawa Tengah

- 5 Juli 2022, 18:54 WIB
Ramai telah bergabung dengan tim pada hari kedua latihan tim Persipura di Kota Jayapura dok ( PORTAL PAPUA )
Ramai telah bergabung dengan tim pada hari kedua latihan tim Persipura di Kota Jayapura dok ( PORTAL PAPUA ) /

 

PORTAL PAPUA - Latihan tim Persipura Jayapura pada hari kedua sekaligus masih dalam tahap seleksi pemain - pemain lokal yang akan masuk dalam skuad Persipura di Liga 2 2022 -2023 arahan pelatih kepala Ricky Nelson bersama Thomas Madjar.

Nampak terlihat pemain masa depan Persipura yakni Ramai Rumakiek telah bergabung bersama tim.

Selain Ramai, ada juga satu penjaga gawang dari Jawa Tengah yakni Wisnu telah bergabung bersama tim Mutiara Hitam.

 Pelatih kepala Persipura, Ricky Nelson sendiri sangat berharap agar dalam Minggu ini skuad Persipura sudah ful tim.

" Semoga minggu ini bisa ful tim, dan minggu depan kita sudah bisa mulai dengan komposisi tim yang komplit ", ujar Ricky Nelson, Selasa 05 Juli 2022, sore tadi.

Kita juga masih dalam tahap seleksi beberapa pemain yang datang ", tambahnya lagi.

Sementara itu terkait pelatih kiper Persipura, Ricky Nelson mengakui bahwa besok ( Rabu red ) sudah tiba di Jayapura yaitu Joice Sorongan.

" Pelatih kiper, besok sudah tiba di Jayapura namanya Joice Sorongan ", kata Ricky.

Pelatih kepala Persipura Ricky Nelson ketika berikan arahan kepada anak didiknya pada latihan hari kedua tim Mutiara Hitam, Selasa 05 Juli 2022 sore tadi ( PORTAL PAPUA )
Pelatih kepala Persipura Ricky Nelson ketika berikan arahan kepada anak didiknya pada latihan hari kedua tim Mutiara Hitam, Selasa 05 Juli 2022 sore tadi ( PORTAL PAPUA )
Mantan pelatih Borneo FC tersebut itu menargetkan pada minggu depan kerangka skuad tim Mutiara Hitam, Persipura Jayapura sudah terbentuk sehingga dirinya berharap target yang di berikan pihak manajemen Persipura yaitu kembalikan Persipura ke Liga 1 bisa dapat berjalan dengan baik.

Halaman:

Editor: Silas Ramandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x