Kabar Gembira, Wujudkan Merdeka Belajar, Menteri Nadiem Perpanjang KIP Kuliah 2021

- 7 Januari 2021, 21:57 WIB
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. / Instagram.com@nadiemmakarim/

PORTAL PAPUA-Sejauh ini, pemerintah terus berupaya memberdayakan dan menyejahterakan masyarakat melalui bantuan sosial yang berkesinambungan.

Hal serupa dilakukan pula oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim dengan melanjutkan kembali Bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP) pada tahun 2021 ini.

Terkait dengan wacananya tentang prioritas Merdeka Belajar 2021, Nadiem pun memperpanjang KIP Kuliah 2021.

Baca Juga: Pendeta Selamatkan Pilot yang Pesawatnya Ditembak KKB Papua di Intan Jaya

Realisasi Program Merdeka Belajar 2021 akan difokuskan pada pembiayaan pendidikan baik jenjang pendidikan dasar, menengah maupun pendidikan tinggi.

“Prioritas Merdeka Belajar 2021 akan fokus pada pembiayaan pendidikan, di antaranya KIP Kuliah dengan target 1,095 juta mahasiswa, KIP Sekolah dengan target 17,9 juta siswa,” tutur Nadiem.

Dia juga menyampaikan terkait layanan khusus pendidikan masyarakat dan kebencanaan dengan target 42.896 sekolah, tunjangan profesi guru dengan target 363 ribu guru, dan pembinaan SILN dan bantuan pemerintah kepada 13 SILN dan 2.236 lembaga.

Baca Juga: Anggota TNI Ini Buat Prabowo Terkesima dengan Kemampuannya Berbicara 7 Bahasa Asing

Bantuan KIP Kuliah 2021 yang dikucurkan Nadiem ini, terdapat beberapa keunggulan dibandingkan beasiswa lainnya, yakni :

1. Jumlahnya lebih banyak dari Bidikmisi yakni lebih dari 400.000 orang untuk tahun 2020 (Bidikmisi 2019, 130.000 beasiswa).

2. Lebih banyak memberi akses kepada Pendidikan Vokasi.

3. Sistem terintegrasi dengan Kampus Merdeka dan Merdeka Belajar di Perguruan Tinggi.

4. KIP Kuliah terbagi menjadi 2 kekompok yaitu KIP Kuliah dan KIP Kuliah Afirmasi.

Baca Juga: Sinopsis CINTA NIKITA Kamis 7 Januari 2021, Erik Salah Masuk Kamar hingga Laila Ditunduh Selingkuh

5. KIP Kuliah Afirmasi, antara lain meliputi Bantuan Biaya Program Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADIK ) untuk ADIK Papua, ADIK Papua Barat dan ADIK 3T.

Siswa penerima program KIP Kuliah nantinya akan memperoleh bantuan biaya hidup sebesar Rp. 700rb/bulan yang dibayarkan setiap semester, sesuai masa studi normal (S1 maksimal 8 Semester, total selama studi maksimal Rp. 33.6 jt.

D3 maksimal 6 Semester, total selama studi maksimal Rp. 25.2 jt; D2 maksimal 4 Semester, total selama studi maksimal Rp. 16.8 jt; D1 maksimal 2 Semester, total selama studi maksimal Rp. 8.4 jt).

Bantuan KIP Kuliah 2021 yang akan dilanjutkan ini tentunya menjadi fokus dan target Mendikbud, Nadiem Makarim di tahun 2021 ini. *(Kemdikbud)

Reporter: Elvis Romario

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah