Berikut Daftar Lengkap Nama Peserta yang Lolos Tahap Ketiga PFA Cari Bakat 2023

- 6 Juni 2023, 18:53 WIB
Tim PFA ketika melakukan seleksi di Kota Jayapura dok (PORTA PAPUA)
Tim PFA ketika melakukan seleksi di Kota Jayapura dok (PORTA PAPUA) /

 

PORTAL PAPUA - Tim pencari bakat Papua Football Academy (PFA) yang dikomandai oleh Wolfgang Pikal telah menyelesaikan seleksi tahap ketiga di tujuh Kabupaten.

Dan PFA cari bakat 2023 telah memiliki 50 nama putra Papua yang akan bersaing untuk masuk sebagai siswa Papua Football Academy. Mereka adalah bagian dari 1.445 peserta cari bakat dari 7 lokasi di 3 provinsi Papua.

Sejak digelar di Mimika Sport Complex, Kabupaten Mimika, pada 13 Mei 2023 hingga berakhir di Stadion Cendrawasih, Biak Numfor, 3 Juni 2023, tim pelatih Papua Football Academy (PFA) telah menyelesaikan proses pencarian bakat sepak bola putra Papua.

Berbeda dari tahun pertama kehadiran PFA Cari Bakat yang digelar di Timika, Merauke, dan Jayapura, pada tahun kedua pencarian bakat ini diperluas menjadi 7 wilayah di 8 kota/kabupaten dari Provinsi Papua, Papua Tengah, dan Papua Selatan. Empat titik baru PFA Cari Bakat adalah: Nabire, Waropen, Serui, dan Biak Numfor.

Wolfgang Pikal, Direktur Teknik Papua Football Academy (PFA)
Wolfgang Pikal, Direktur Teknik Papua Football Academy (PFA)

“Kami melakukan seleksi awal ini dengan berpatokan pada potensi dan bakat sepak bola para peserta PFA Cari Bakat. Semua murni karena kemampuan dan talenta yang mereka perlihatkan di lapangan,” ujar Wolfgang Pikal, Direktur PFA yang pernah menjadi asisten pelatih tim nasional Indonesia.

Pelatih kepala PFA, Ardiles Rumbiak, meyakinkan semua pihak bahwa proses pencarian bakat putra Papua di bidang sepak bola ini hasil dari diskusi para pelatih yang terlibat dan melihat langsung proses seleksi di 7 lokasi.

“Kami ingin yang terbaik bagi putra-putra Papua yang berbakat sepak bola. Mereka layak berkesempatan mengikuti fase final pencarian bakat untuk masuk PFA,” kata Ardiles, pelatih pemegang Lisensi A PSSI Diploma, Selasa 6 Juni 2023.

Manajer Papua Football Academy, Donny Fahrochi, menjelaskan proses kelanjutan kegiatan PFA Cari Bakat Final Camp 2023.

Halaman:

Editor: Silas Ramandey

Sumber: PFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x