BRI Liga1 : Takluk dari PS Barito Putera 3 - 0 , Pelatih Persipura Kembali Soroti Finishing Touch Pemainya

- 14 Februari 2022, 19:57 WIB
FOTO : Pelatih Persipura bersama Nelson Alom menangapi hasil pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta , Denpasar - Bali .
FOTO : Pelatih Persipura bersama Nelson Alom menangapi hasil pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta , Denpasar - Bali . /

 

 

PORTAL PAPUA - Tim Persipura Jayapura kembali menelang pil pahit setelah mereka harus menerima kekalahan yang cukup telak atas PS Barito Putera dengan skor akhir 3 - 0 untuk tim PS Barito pada lanjutan kompetisi BRI Liga1 seri keempat yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta , Kota Denpasar Bali sore tadi .

Kekalahan ini juga membuat Yohanes Ferinando Pahabol dan kawan - kawan (dkk) harus kembali ke zona merah tepatnya peringkat 16 papan klasemen BRI Liga1 dan tergantikan dengan PS Barito Putera yang unggul Head to Head walau poin sama yakni 22 poin . Beruntung di pertandingan lain Persela Lamongan juga harus takluk oleh Persik Kediri dengan skor akhir 1 - 0 untuk Persik  Kediri .

Usai pertandingan nampak pelatih Persipura Anggel Alfredo Vera terlihat cukup kecewa dengan hasil akhir pertandingan sebab anak didiknya lebih dominan dalam permainan namun lagi - lagi Finishing Touch menjadi kendala berarti yang selama ini di soroti olehnya . Apalagi tidak adanya Yevhen Bokhashvili dan Ellisa Basna yang tidak bisa perkuat timnya dikarenaka bergejala Covid - 19 membuat lini serang tim Mutiara Hitam itu begitu monoton tanpa ada variasi serangan yang bisa menghasilkan gol .

" Ya , sebenarnya kami kuasai pertandingan ini , tapi tidak bisa buat gol karena tidak bisa manfaatkan peluang dengan baik ", ungkap Alfredo Vera dengan nada kecewa dan terlihat lesu menangapi hasil pertandingan .

Walau kecewa pelatih asal Argentina itu berharap agar anak asuhnya harus cepat bangkit dan melupakan pertandingan lawan Barito Putera fokus ke pertandingan selanjutnya yang terbilang cukup berat untuk tim Persipura .

" Pertandingan kedepan cukup berat untuk kami , tapi harus lebih kerja keras untuk mendapatkan poin . Pertandingan hari ini harus di lupakan dan fokus kedepan ", tutup Alfredo Vera .***

Editor: Silas Ramandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x