Rp30 Juta UMKM di Indonesia Belum Merasakan Bantuan Pembiayaan Secara Formal

- 9 Juni 2021, 17:56 WIB
Ilustrasi LOLOS BPUM 2021 Tanpa Ribet, Begini Cara Cek Daftar Penerima BLT UMKM di BRI dan BNI
Ilustrasi LOLOS BPUM 2021 Tanpa Ribet, Begini Cara Cek Daftar Penerima BLT UMKM di BRI dan BNI //Pixabay/

PORTAL PAPUA-Rudy Andimono, CEO Regional BRI Bali Nusra, dalam Jumpa UKM Muda Bali, Sosialisasi Ultra Mikro Oleh Gde Sumarjaya Linggih di Denpasar, Bali, Sabtu (5/6/2021), mengatakan ada 30 juta UMKM secara nasional, kemungkinan belum tersentuh bantuan pembiayaan secara formal.

Baca Juga: Tanggapan Kemenkop UKM Tentang Berita Hoax Bantuan UMKM

“Seperti yang kita tahu, ada 30 juta UMKM yang secara nasional masih belum tersentuh pembiayaan secara formal, sehingga sinergi akan semakin memperkuat peran kita semua dalam membantu UMKM-UMKM ini untuk bisa melanjutkan aktivitasnya dengan baik tanpa dibebani dengan suku bunga yang tinggi,” ungkap Rudy.

Rudy menyampaikan, BRI sebagai agen pembangunan pemberdayaan UMKM memiliki tanggung jawab untuk membuat UMKM naik kelas.

“Kami sebagai salah satu agen pembangunan pemberdayaan UMKM, bertanggung jawab agar UMKM bisa naik kelas. Mulai dari skala ultra mikro yang akan kita naikkan menjadi mikro, dan selanjutnya menjadi retail dan mudah mudahan ada yang bisa menjadi korporasi. Pengusaha harus naik kelas,” tegasnya.

Baca Juga: TERBARU ! Ini Cara Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 18

Sementara itu, Sumarjaya Linggih, Wakil Ketua Komisi VI menuturkan, dari sisi pemerintah, anggaran untuk UMKM diberikan melalui 6 stimulus, yakni melalui subsidi bunga UMKM. Kedua, bantuan produksi di usaha mikro, yang ketiga subsidi imbal jasa penjaminan atau IJP.

Keempat, penempatan dana pada bank umum, lima dalam bentuk insentif pajak dan enam restrukturisasi kredit.

Ia menginisiasi acara tersebut agar sinergi dan kolaborasi terjalin dengan baik antar pemerintah, akademisi, pelaku bisnis, komunitas bahkan media dan financial institution.

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x