Bikin Bangga, Lulus Seleksi Prajurit TNI, Perempuan Sorong Selatan Ini Dapat Pesan Berharga dari Istri Kasad

- 2 April 2021, 10:04 WIB
Lisbeth Duwith, perempuan kelahiran Sorong Selatan
Lisbeth Duwith, perempuan kelahiran Sorong Selatan /TNI AD/

PORTAL PAPUA- Lisbeth Duwith, perempuan kelahiran Sorong Selatan ini bikin bangga masyarakat kabupaten Sorong Selatan karena baru saja mengukir prestasi dengan lulus menjadi prajurit TNI AD.

Anak keempat dari enam bersaudara ini pun mengungkapkan lika-likunya mengikuti tes menjadi prajurit TNI AD.

Baca Juga: Tokoh Muda Papua: OPM Punah yang Ada Saat Ini KKB yang Terdesak

"Awalnya saya ikut kelas reguler tapi gagal, tidak putus asa saya coba lagi lewat jalur Otsus," ujarnya dengan rasa haru.

Waktu berangkat mengikuti tes Lisbeth tak kuasa menahan haru karena kakak nomor tiganya yang seharusnya kuliah tak bisa lanjutkan kuliah karena uang yang hendak dipakai sang kakak diserahkan ayahnya untuk perjalanannya mengikuti tes menjadi prajurit TNI AD.

Baca Juga: Tragis, Hendak Bersiap untuk Merayakan Misa Kamis Putih Seorang Pastor di Nigeria Tewas Ditembak

"Saya rasa sedih sekali waktu berangkat karena uang yang seharusnya untuk kuliah kakak diutamakan untuk saya. Apa lagi uang itu adalah gaji terakhir ayah," katanya.

Tekad dan semangatnya pun akhirnya mengantarkan Lisbeth lulus dan kini bersiap untuk dikukuhkan menjadi anggota Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad).
Kelulusan Lisbet pun mendapat apresiasi dari istri Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal Andika Perkasa, ibu Hetty Andika Perkasa.

Baca Juga: IKBP Harapkan Perhatian Pemkot Bekasi dalam Bidang Pendidikan dan Ketenagakerjaan

Halaman:

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x