KKB Kembali Berulah, 2 Base Transceiver Station (BTS) di Kabupaten Puncak Jaya Papua Dibakar

- 11 Januari 2021, 19:09 WIB
Ilustrasi pembakaran.
Ilustrasi pembakaran. /PIXABAY/István Asztalos

 

PORTAL PAPUA - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua kembali berulah dan melakukan aksi brutalnya di wilayah Ilaga, Kabupaten Puncak Jaya.

Berdasarkan laporan dari masyarakat, terdapat dua Base Transceiver Station (BTS) di wilayah Ilaga yang dibakar oleh oknum-oknum yang diduga adalah KKB.

Peristiwa pembakaran BTS itu terjadi sejak Kamis, 7 Januari 2021, sehingga mengakibatkan layanan 4G mengalami ganggungan jaringan.

Baca Juga: Tanpa Gejala Khusus, Wagub NTT Terkonfirmasi Positif Covid-19 Bersama Ajudan dan Sopirnya

Kapolres Puncak, AKBP Decky Saragih mengakui, saat ini anggotanya masih menyelidiki kasus dibakarnya dua BTS yang dilakukan KKB tersebut.

"Dari laporan yang diterima, insiden pembakaran kedua BTS diketahui dari laporan yang disampaikan tim Palapa Ring Timur yang melakukan pengecekan menggunakan helikopter Sabtu (9 Januari 2021) lalu," kata AKBP Saragih, Senin 11 Januari 2021, dikutip dari Antara.

Dia membeberkan, BTS yang dibakar yakni BTS 4 yang terletak di perbukitan Pingile Distrik Omukiya dan BTS 5 terletak di perbukitan wilayah Muara Distrik Mabuggi.

Baca Juga: Rekam Jejak Kapolri Baru Pilihan Jokowi, Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo

Halaman:

Editor: Ade Riberu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x