Indonesia dan Amerika Serikat Perdalam Kemitraan di Bidang Energi Bersih

- 4 Agustus 2022, 17:46 WIB
/US Embassy/

Baca Juga: Evaluasi Pemain di Minggu Keempat dengan Game, Persewar Libas Volta PLN 9-0

Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo menyampaikan bahwa PLN, sebagai Badan Usaha Milik Negara di bidang kelistrikan, juga memiliki cita-cita yang sama dalam mencapai Net Zero Emission pada tahun 2060 dalam rangka mendukung kontribusi dan visi Pemerintah Indonesia dalam mengurangi emisi CO2.

“Peta jalan, tujuan dan strategi telah dibangun, tetapi kami menyadari bahwa masih ada banyak tantangan. Harga listrik, keuangan, teknologi dan kebijakan, adalah beberapa tantangan yang perlu ditangani dan diselesaikan. Kami percaya bahwa dengan kolaborasi dan memperkuat kemitraan, kami akan mampu mengatasi semua tantangan tersebut dan mempercepat perjalanan PLN menuju netralitas karbon. Kami terbuka untuk kerjasama semua pihak di tingkat nasional dan multinasional, termasuk USAID untuk mendukung PLN mencapai tujuan ini,” kata Darmawan.

Baca Juga: Amerika Serikat Bantu Indonesia Cegah Korupsi Melalui Program USAID Senilai 9,9 Juta Dolar

Untuk mendukung tujuan PLN, USAID berupaya meningkatkan investasi di sektor energi terbarukan untuk memaksimalkan potensi kemitraan dan meneruskan catatan kesuksesan sebelumnya. Sejak 2011, USAID telah memobilisasi  investasi senilai 1,78 miliar dolar AS di bidang energi terbarukan, memperluas akses energi bersih bagi 6 juta orang Indonesia. Jumlah ini setara dengan mengurangi emisi dari setengah juta mobil di jalan raya setiap tahun.

Kemitraan USAID di bidang energi di Indonesia memajukan kawasan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka, terhubung, sejahtera, tangguh, dan aman seperti diuraikan dalam Strategi Indo-Pasifik Amerika Serikat tahun 2022. MoU USAID dengan PT PLN (Persero) merupakan salah satu dari berbagai inisiatif USAID di Indonesia yang menunjukkan luasnya kerja sama kedua negara.***

Halaman:

Editor: Esron Oko Demetouw

Sumber: Us Embassy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x