Malcolm Spellman ditunjuk Marvel Studios sebagai Penulis Waralaba “Captain America” Terbaru

- 25 April 2021, 07:32 WIB
Malcolm Spellman ditunjuk Marvel Studios sebagai Penulis Waralaba “Captain America” Terbaru/foto/istimewa
Malcolm Spellman ditunjuk Marvel Studios sebagai Penulis Waralaba “Captain America” Terbaru/foto/istimewa /

PORTAL PAPUA-Secara resmi, Malcolm Spellman ditunjuk oleh Marvel Studios sebagai penulis skenario untuk film “Captain America” terbaru. Untuk diketahui, Malcolm Spellman adalah penulis utama dari film “The Falcon and The Winter Soldier”.

Meskipun belum ada pernyataan resmi dari pihak Marvel Studios, namun kabar ini semakin mendekati kebenaran pasalnya saat yang bersamaan “FAWS” mengakhiri enam episode di Disney Plus, sebagaimana dilansir Variety, Sabtu (24/4).

Dalam film utama “Avengers: Endgame” menampilkan Steve Rogers sebagai Captain America yang telah tua. Di akhir film tersebut, Steve Rogers yang diperankan oleh aktor Chris Evans, memberikan jubah Captain America kepada Sam Wilson yang diperankan oleh Anthony Mackie.

Baca Juga: Tokopedia Mengundang BTS membawakan “Life Goes On”

Mengakhiri film “Avengers: Endgame” Sam menunjukkan perisai Captain serta mengenakan kostum khas seorang Captain America. Yang kemudian, judulnya menjadi “Captain America and the Winter Soldier” dari judul semula “The Falcon and the Winter Soldier”.  

Untuk diketahui, aktor utama Steve Rogers memerankan tiga film besar sebagai Captain America, yaitu “The First Avenger” (2011), “The Winter Soldier” (2014) dan “Civil War” (2016). Keberhasilan dari tiga film utama “Captain America” sukses memperoleh 2,2 miliar dari total penayangan dari seluruh dunia.

Bee Benn

Antara

Editor: Atakey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x